Pesan Hari Ini Karya Fauzi Nugroho Bagian 1
www.rajaebookgratis.com www.rajaebookgratis.com Sekapur Sirih Bismilahirrahmanirrahim Penulis bukanlah seorang Ustadz apalagi Kiai, bukan pula
alumni lulusan pondok pesantren, penulis adalah hamba
Allah biasa yang mencoba memberanikan diri untuk
menyampaikan sesuatu yang diyakini dapat mengantarkan dirinya kepada jalan yang lebih baik,
syukur jika itu juga dirasakan oleh yang lain. Pesan hari
ini adalah salah satu media yang digunakan untuk
mengekspresikan keyakinan itu, manakala perintah Allah
SWT mengharuskan setiap hamba-Nya untuk melakukan
syiar walaupun hanya satu ayat.
Dalam Surat Al Qashash, Allah berfirman sebagai berikut :
4"nt?"?2?"??"?9$# z"?" ?"s?"?3s" ?"u" ( ?"?n/u"
Artinya :"Dan janganlah sekali-kali mereka dapat
menghalangimu dari (menyampaikan) ayat-ayat Allah,
sesudah ayat-ayat itu diturunkan kepadamu, dan serulah
mereka kepada (jalan) Tuhanmu, dan janganlah sekali-kali
kamu termasuk orang-orang yang mempersekutukan
Tuhan." (QS. 28:87).
Syiar adalah suatu kewajiban bagi siapapun yang
mengaku dirinya muslim, menyampaikan firman-firman
Allah adalah suatu keharusan yang tidak bisa ditawartawar. Kewajiban hamba Allah, adalah menyeru,
mengingatkan dan mengajak.
Firman Allah dalam Surat An Nahl berbunyi ;
Pesan Hari Ini ii www.rajaebookgratis.com ??L?9$$?/ "?"?9??"y_u" ( ?"u"|?pt?:$# ?"s???"y"?9$#u" ?"y"?3?t?:$$?/ y7?n/u" ??"?6y" 4"n?"n=??r& u"?"u" ( "?&?#"?6y" "t? ?"|? "y"?/ ?"n=??r& u"?" y7"/u" ?"?) 4 ?"|??mr& }"?"
t?"?"tG?"?"?9$$?/
Artinya : "Serulah (manusia) kepada jalan Tuhanmu dengan
hikmah dan pelajaran yang baik dan bantahlah mereka
dengan cara yang baik. Sesungguhnya Tuhanmu Dialah
yang lebih mengetahui tentang siapa yang tersesat dari
jalan-Nya dan Dialah yang lebih mengetahui orang-orang
yang mendapat petunjuk." (QS. 16:125).
Jikapun setelah kita menyeru, menyampaikan dan
mengajak, namun manusia tersebut hatinya masih belum
tergerak untuk mendekat dan menjalankan perintah dan
menjauhi larangan Allah, hal itu bukan tanggung jawab
kita, kewajiban kita untuk menyampaikan sudah dibayar
tunai. Kita bukanlah pemaksa dan hakim atas mereka,
Dialah Allah yang yang Maha Kuasa atas hambahambaNya.
Dalam Surat Al Ghaasyiyah, Allah mengingatkan manusia
sebagai berikut; t"x"x.u" 4"?u"y9?.F{$# z>#x"y?9$# ?!$# ?"?/?j"y??"s?
Artinya : "Maka berilah peringatan, karena sesungguhnya
kamu hanyalah orang yang memberi peringatan. Kamu
bukanlah orang yang berkuasa atas mereka, tetapi orang
yang berpaling dan kafir, maka Allah akan mengazabnya
dengan azab yang besar." (QS. 88:21-24).
Pesan Hari Ini iii www.rajaebookgratis.com Tujuan penulisan dan pembukuan beberapa artikel ini
adalah sebagai sarana saling ingat mengingatkan satu
dengan yang lain, adalah sangat naif bilamana ada sesama
muslim yang tidak mau mengingatkan saudaranya, seolah
ia ingin masuk syurga sendiri dan membiarkan saudara
yang lain terjerembab dalam kegelapan. Namun demikian
penulis juga tidak ingin seperti calo bis yang menyuruh
orang lain naik bis, namun ia sendiri tidak ikut naik.
Akhirul kalam, Tak ada gading yang tak retak, demikian
pun dengan penulis, bilamana ada penyampaian yang
salah itu pasti datangnya dari penulis, sedangkan jika itu
sesuatu yang haq pastilah dari Allah SWT. Semoga
bermanfaat. Amin. Wa tawaasau bil-haqqi wa tawaasau bis-sabr.
Jakarta, Pesan Hari Ini Ramadhan 1425 Oktober 2004 iv www.rajaebookgratis.com Ucapan Terima Kasih R obbana laatuzigh quluubanna ba"da idzhadaitanaa
wahab lanaa mil ladunka rohmatan innaka antalwahhab.
Ya Tuhan kami, janganlah Engkau jadikan hati kami
condong pada kesesatan sesudah Engkau memberi
petunjuk kepada kami, karuniakanlah kami rahmat dari
sisi Engkau, karena sesungguhnya Engkaulah Maha
Pemberi karunia. Puji syukur kupanjatkan kepada-Mu, Ya, Rabb, Tidak ada
Tuhan selain Allah, Engkau yang Maha besar tiada daya
upaya dan kekuatan terkecuali kekuatan Allah Yang Maha
Tinggi lagi Maha Agung. Serta kuucapkan terima kasih
kepada makhluk-Mu, Rajanya para utusan Allah, dan
ciptaan-Mu yang paling sempurna yang telah membawa
manusia dari alam kegelapan kepada cahaya Ilahi yang
terang benderang, nabi penutup zaman, Nabi Muhammad
SAW. Kepada para orang tuaku, Ayahanda Haji Soffanudin dan
Ibunda Hajjah Tajimah atas do"a-do"anya kepada anakmu,
hingga bisa melangkah sejauh ini serta bimbingan yang
tiada henti. Juga kepada Abah Habib Abubakar Al Muhdor
dan Umi Nung Basyeban yang telah mendidik putrinya
menjadi istri yang saleha. Juga kepada istriku tercinta,
yang rela dan ikhlas mendukung setiap upaya syiar yang
dilakukan, tidak terkecuali kepada seluruh adik-adik dan
kakak ipar yang telah membantu menciptakan suasana
ketenangan dalam keluarga sehingga lebih mudah
berkonsentrasi dalam membuat tulisan.
Pesan Hari Ini v www.rajaebookgratis.com Abah Ir. H. Arief Mulyadi MSc, beliau adalah orang tua,
mursyid, maupun karib yang mengantarkan saya pada
pengenalan Al Qur"an lebih mendalam, dan memberikan
motivasi menuju jalan-Nya. Kang Deche H. Hadian, SE,
yang telah banyak membantu dan memberikan
pencerahan, partner diskusi serta musabab perkenalan
dengan Abah Arief. Juga kepada Pak Hatief Hadikoesoemo,
Pak Adisoes, Mas Trisno Nugroho, dan Mas Prijono yang
telah berperan sebagai kontributor dalam pesan-pesan
yang disampaikan. Pak Mulyaman Hadad, Pak Adam
Srihono, Bang Sukarela Batunanggar, Bang Suharno
Eliandy, Mas Triana "Igun" Gunawan, Bang Marjuni, Pak
Satrio Wibowo, Pak Heru Santoso, Bu Dyah Nastiti, Mas
Triono, Bang Mahdi Muhammad, Mas Anto Prabowo, Mas
Ariastiadi, Pak Setya Dharmawan, Pak Nasarudin Djafar
dan Pak Wahab Sjachroni yang telah memberikan tanggapan maupun masukan yang berarti bagi pengkayaan khasanah pesan hari ini. Tidak lupa kepada
Mbak Sri Fatma dan Pak Gatot Perwira yang telah susah
payah untuk mencetak kumpulan artikel ini.
Juga tidak lupa kepada ikhwan dan ikhwat lainnya yang
tidak bisa saya sebutkan satu persatu disini, juga kepada
rekan-rekan yang yang telah mendorong tercetaknya buku
ini, saya ucapkan terima kasih banyak atas perhatian dan
segala peran sertanya, semoga Allah Subhanaa wata"ala
membalas amalan kita semua, Amin ya..., Rabbal Alamin.
Wassalamu"alaikum Warahmatullahi Wabarakatuh.
Fauzi Nugroho Pesan Hari Ini vi www.rajaebookgratis.com DAFTAR ISI 1. 2. 3. 4. 5. 6. 7. 8. 9. 10. 11. 12. 13. 14. 15. 16. 17. 18. 19. 20. 21. 22. 23. 24. 25. 26. 27. 28. 29. 30. 31. 32. 33. 34. 35. 36. 37. 38. 39. 40. Tujuan Hidup Wasiat Sang Raja Tiada Berdaya Ujian Dari Allah Hari Kelahiran Tukang Cukur & Pelanggannya
Tahun Baru Rahasia Dibalik Musibah Shalat Baik Untuk Otak Sakit Sahabat Sejati Si Tukang Kayu Rahasia Dibalik Kemakmuran
Penjual Kue dan Pembeli Pedoman Hidup Kita Semua Bersaudara Permohonan Si Kaya dan Si Miskin
Keteguhan Iman Kiamat Sudah Dekat "
Kerusakan Dunia Pahala Membantu Orang Lain
Kenapa Babi Haram " Mengasihi Orang-orang Lalai
Kemampuan Memahami Kisah yang Mungkin Nyata Atheisme Kindness Does Pay Kampanye Jangan Rendahkan Orang Hikmah Ta"ziah Dunia Hanya Sebentar Gosip Damai Itu Indah Kasih Sayang Dialog Sahabat Nabi Tahun Baru Hijriyah Bila Rasulullah Berkunjung ke Rumah Kita
Apakah Kita Telah Islami "
Bidadari Perumpamaan Orang Lalai Pesan Hari Ini 1 3 5 7 10 12 15 17 19 21 23 25 28 31 34 37
Pesan Hari Ini Karya Fauzi Nugroho di http://ceritasilat-novel.blogspot.com by Saiful Bahri Situbondo
40 42 44 46 48 50 53 56 59 61 64 67 70 73 76 78 80 83 85 87 90 93 95 98 vii www.rajaebookgratis.com Tentang Penulis Lahir di Kebumen, Jawa Tengah pada tahun 1966. Sejak sekolah dasar
hingga menengah atas, ia jalani di Ibukota Jakarta, kecuali saat kelas 3 " 4 SD,
ia tinggal bersama kakeknya, Kiai Kusaeri di kampung kelahirannya. Selepas
SMA, ia diterima Sipenmaru pada Fakultas Ekonomi Universitas Jenderal
Soedirman (Unsoed), Purwokerto tahun 1984 dan diselesaikan pada tahun 1988.
Setelah menyelesaikan kuliahnya, ia kemudian bergabung pada sebuah Future
Trading Company di Jakarta hingga tahun 1989. Selanjutnya berkiprah di Bank
Duta sampai tahun 1991, dan sejak 1991 hingga kini bekerja di Bank Indonesia
sebagai Pemeriksa Bank. Saat ini yang bersangkutan sedang mengikuti program
S2 pada Universitas Gadjah Mada (UGM). Pengetahuan agamanya ia peroleh
sejak masih berusia 5 tahun dari kedua orang tuanya, yang juga guru mengaji
serta dari kakeknya sendiri, namun terbatas pada baca Al Qur"an dan bahasa
Arab. Selanjutnya setelah remaja ia mengaji pada KH Syachroni, dan berguru
pada ulama besar, KH Khawazin Humami tentang kajian hakikat saat sudah
bekerja. Pada tahun 2002 dan 2003 melalui atasannya, Deche Helmy Hadian,
SE, ia mengenal Ir. Arief Mulyadi, Msc. (Abah Arief) dan Abu Sangkan yang lebih
mengenalkan pada kajian Al Qur"an secara inten dan ilmu tasawuf (Berguru
Kepada Allah). Di tengah kesibukannya penulis masih menyempatkan untuk
mengadakan pengajian secara rutin di kantornya selepas jam kerja, yang
membahas masalah Ma"rifatullah melalui kajian isi kandungan Al Qur"an. Forum
pengajian tersebut tidak terbatas pada rekan kantornya, namun pesertanya juga
berasal dari luar, dan tidak hanya karyawan bank tetapi juga perusahaan non
Bank. Atas ilmu yang didapat dari pengajian Al Qur"an maupun pengkajian yang
dilakukannya, penulis pun menyampaikannya kembali kepada kerabat dekat
maupun warga masyarakat di lingkungan rumahnya dimana ia tinggal sekarang
melalui forum pengajian bulanan, sebagai fasilitator atau penceramah.
Bakat menulisnya sudah ada sejak masih duduk di bangku kuliah,
dimana pada saat yang bersangkutan aktif di Senat Mahasiswa (SEMA), dan
pernah tercatat sebagai Ketua Lomba Karya Ilmiah Mahasiwa, serta sempat
menulis beberapa artikel ekonomi sesuai disiplin ilmunya pada majalah lokal,
Media Ekonomi Mahasiwa Indonesia. Namun di tengah kesibukannya sebagai
pegawai Bank, hobi menulisnya agak tersendat. Pada kesempatan ini, bakat
tersebut kemudian diasah kembali, namun tulisannya hadir dalam warna yang
berbeda dengan disiplin ilmu maupun karir pekerjaan yang tengah digelutinya.
Tulisan atau artikel yang dibuat penulis, pada awalnya merupakan
petikan dari ayat-ayat Al Qur"an yang diperoleh dari pengkajian Al Qur"an dwi
mingguan, dan hasil pengkajiannya kemudian dikirimkan kepada majelis forum
tersebut melalui e-mail dengan judul "PESAN HARI INI", yang memuat ayat-ayat
suci, juga hadits yang diperoleh melalui Al Qur"an Seluler berlangganan milik AA
Gym. Kemudian berkembang menjadi artikel. Jumlah peserta pengkajian, dan
khususnya penerima pesan itupun terus bertambah seiring dengan permintaan
berlangganan dari pegawai intern maupun di luar BI, termasuk beberapa
pelanggan dari negeri jiran, Malaysia. Bahkan Manajemen Masjid Baitul Ihsan
(MMBI) telah berperan dalam upaya syiar, dan penyebaran artikel-artikel
tersebut melalui rubrik Pesan Hari Ini pada situsnya, www.baitul-ihsan.org.
Pesan Hari Ini viii www.rajaebookgratis.com 1. Tujuan Hidup Hal menarik dibalik Idul Qurban dan yang mungkin luput
dari perhatian kita adalah bagaimana perilaku hewan
qurban, misalnya Kambing saat akan disembelih. Sejak
dibeli hingga diserahkan kepada panitia kurban, si
Kambing tidak tahu jika ia akan dipotong, ia makan dan
minum sekenyangnya, kemanapun digiring selalu turut,
jika tahu mungkin akan mogok makan,
atau memberontak untuk melepaskan diri dengan menyerang
orang-orang disekitarnya. Ia tidak peduli bahwa Sakratul
Maut sudah dekat - kematian akan menjemputnya.
Itulah Kambing, mereka tidak punya tujuan hidup,
berbeda dengan manusia yang diciptakan olehNya dengan
kesempurnaan, Allah memberi kita akal untuk berfikir,
mata untuk melihat, telinga untuk mendengar, dan hati
untuk merasa. Kesempurnaan manusia diciptakan adalah
dengan tujuan dan pada saatnya akan dikembalikan
untuk mempertanggungjawabkan amal perbuatan. Tujuan
manusia adalah sejahtera dunia dan akhirat sebagaimana
firman Allah SWT dalam Surat Maryam (QS.19:13), "Dan
kesejahteraan semoga dilimpahkan kepadaku, pada hari
aku dilahirkan, pada hari aku meninggal dan pada hari aku
dibangkitkan hidup kembali". Maupun seperti yang selalu
diikrarkan minimal lima kali sehari, yaitu saat Shalat
(takbiratul ihram), "Inna shalati wa nusuki wa mahyaya wa
mamati lillahi rabbil "alamin", Sesungguhnya shalatku,
ibadahku, hidupku, dan matiku hanyalah untuk Allah,
Tuhan semesta alam. (QS. Al An"am, 6:162)
Setiap shalat berarti kita komit dengan ucapan tersebut,
maka apapun aktifitas dan langkah kita adalah hanya
untuk Sang Pencipta tiada zat lain selainNya. Jadi jika
perbuatan kita bertentangan dengan kehendakNya berarti
Pesan Hari Ini 1 www.rajaebookgratis.com "Omdo", omong doang. Dalam keseharian misalnya,
bagaimana jika bertemu dengan orang yang ingkar janji,
barangkali dalam hati akan mengatakan "Hah...payah, dia
tidak bisa dipercaya, omongannya juga tidak bisa
dipegang...", dan seterusnya. Itu baru dengan sesama
manusia, bagaimana jika ingkar dengan Allah, pastilah
Allah murka terhadap orang yang mengatakan apa yang
tidak dilakukan atau munafik, na"udzubillahi mindzalik.
Esensi dari komitmen tersebut menghendaki keselarasan
ucapan dan perbuatan dengan melakukan perbuatan baik
yang diridhoi dan semata-mata karena Allah SWT, sebagai
bekal pertemuan denganNya. Unsur terpenting dari hal
tersebut adalah keikhlasan tanpa pamrih dan tidak
mengharap pujian dari manusia. Sehingga bila sampai
hari ini kita masih dilanda stress, gelisah, dendam, iri
hati, kecewa, dst. yang bertentangan dengan keikhlasan,
berarti belum sepenuhnya paham akan tujuan tersebut.
Oleh karena itu perlu direnungkan kembali hakekat
keberadaan kita. Jangan kita malah terperosok kedalam
lembah kehinaan sebagaimana peringatan Allah : "Dan
sesungguhnya Kami jadikan untuk isi neraka Jahanam
kebanyakan dari jin dan manusia, mereka mempunyai hati,
tetapi tidak dipergunakannya untuk memahami (ayat-ayat
Allah) dan mereka mempunyai mata (tetapi) tidak
dipergunakannya untuk melihat (tanda-tanda kekuasaan
Allah), dan mereka mempunyai telinga (tetapi) tidak
dipergunakannya untuk mendengar (ayat-ayat Allah).
Mereka itu sebagai binatang ternak, bahkan mereka lebih
sesat lagi. Mereka itulah orang-orang yang lalai." (QS. Al
A"raaf, 7:179). Kita bukan ternak, tapi insan mahluk,
hamba Allah (Abdullah) dengan segala atribut kesempurnaan ciptaanNya, semoga kita bukan termasuk
orang-orang yang lalai dan berpulang dalam khusnul
khotimah. Amin. Pesan Hari Ini 2 www.rajaebookgratis.com 2. Wasiat Sang Raja Pada suatu kerajaan hiduplah seorang Raja yang
sederhana, ia mempunyai seorang Istri yang jelita dan
sepasang anak yang tampan dan ayu rupawan. Hidupnya
serba kecukupan bahkan sangat kaya raya dengan bergelimpang harta dunia yang tiada terkira. Hingga pada
suatu waktu Sang Raja mendapat tanda-tanda akan
menghadap Sang Ilahi. Kemudian sang Raja memanggil
istri dan anak-anaknya serta abdi dalem kerajaan untuk
mendengarkan wasiatnya. "Hai istri dan anak-anakku
serta abdi dalem kerajaan, rasanya sebentar lagi
malaikatul maut hendak menjemputku, harta benda
kerajaan milikku sangat banyak, aku tidak mau terbebani
oleh harta dunia di alam kubur nanti, maka pada saat
meninggal nanti, aku minta kepada kalian atau siapa saja
agar mau menemaniku di kuburan selama 40 hari 40
malam, dan kepada siapapun yang menemani, akan aku
berikan ? dari kekayaan kerajaan........., " : kata sang Raja
perlahan-lahan hingga menghembuskan nafas terakhir.
Maka diantara anggota keluarga, satu sama lain saling
menawarkan siapa yang mau menemani sang Raja di
kuburan nanti, dan ternyata tak satupun dari pihak
keluarga kerajaan yang berkehendak, maka diumumkanlah sayembara ke seantero kerajaan. Singkat
cerita tak satupun warga kerajaan yang mau kecuali Pak
Tua pengumpul Kayu Bakar yang berkenan untuk
memenuhi wasiat Raja. Setelah sang Raja dikebumikan
sehari sebelumnya, maka Pak Tua telah membuat
kuburan di sebelah kuburan Raja.
Jika Allah telah berkehendak maka segala sesuatu
menjadi mungkin, konon setiap malam Pak Tua didatangi
malaikat dan ditanya banyak hal, mulai apa motivasinya,
apa pekerjaannya, kayu mana yang ditebang, dijual
kemana, hasilnya apa, untuk siapa dst, hingga malam kePesan Hari Ini 3 www.rajaebookgratis.com 40. Setelah hari ke-40, maka keluarlah Pak Tua dari
kuburan tersebut dan disambut oleh keluarganya.
Kemudian Permaisuri Raja berkata kepada penduduk
negeri :"Wahai rakyatku, sesuai janji almarhum, maka
pada hari ini kami atas nama Raja dan kerajaan akan
menyerahkan ? harta kerajaan kepada Pak Tua atas apa
yang telah dikerjakan sesuai permintaan terakhir
suamiku, maka terimalah ini Pak Tua.....".
Namun Pak Tua lantas berujar: "Terima kasih permaisuri
Ratu yang baik hati, saya memang sudah menjalankan
apa yang sang Raja minta, namun saya tidak bisa
menerima harta yang demikian banyak. Saya hanyalah
tukang pengumpul kayu, namun selama 40 hari 40 malam
saya ditanyai banyak hal oleh malaikat tentang pekerjaan
saya itu, bagaimana kalau saya memiliki harta yang
demikian banyak berapa lama saya akan ditanyai dan
dimintakan pertanggungjawaban. Untuk itu, saya menolak
menerimanya dan mohon agar berikan kepada anak yatim
dan atau piatu, kaum dhuafa, dan mereka yang
membutuhkan". Maka dipenuhilah permintaan Pak Tua itu oleh pihak
kerajaan. Pak Tua awalnya memang ingin kaya, namun
setelah mengalami pertanyaan malaikat, ia sadar bahwa
setiap keping uang yang dimiliki pasti akan dimintai
pertang-gungjawaban oleh Sang Pemilik, Allah SWT,
sebagaimana janji Allah dalam QS. Ali Imran, 3:186 :"
Kamu sungguh-sungguh akan diuji terhadap hartamu dan
dirimu. .... ". Semoga kita termasuk orang-orang yang
amanah dalam menggunakan harta yang dititipkan oleh
Sang Pemilik. Amien ya, Rabbal alamin.
Pesan Hari Ini 4 www.rajaebookgratis.com 3. Tiada Berdaya Seringkali kita mendengar success story seseorang setelah
yang bersangkutan menduduki posisi yag lebih baik di
masyarakat atau dalam karir pekerjaan. Sebagian dari kita
beranggapan bahwa keberhasilan yang dicapai adalah
karena kerja keras dan kepandaian otak semata, manusia
sering lupa bahwa nikmat yang diperoleh adalah karena
karunia Ilahi. Manusia baru sadar bilamana ditimpa
kesusahan, dan kemudian melupakanNya bila memperoleh kesenangan. Dalam video "Perjalanan Menuju Akhirat" karya Harun
Yahya, dicontohkan sosok seorang Jeremy Cliff,
Mahasiswa Hukum, Universitas Cambridge yang bercitacita besar di masa depan. Malangnya suatu hari ia
Pesan Hari Ini Karya Fauzi Nugroho di http://ceritasilat-novel.blogspot.com by Saiful Bahri Situbondo
mendadak jatuh sakit dan pingsan ketika sedang bekerja
di ruang Profesornya, dengan segera ia di bawa ke rumah
sakit, salah satu pembuluh darah otaknya telah pecah dan
ia mengalami stroke. Tim dokter segera mengoperasinya,
tapi ia mengalami kerusakan otak yang parah, dan
kehilangan ingatan jangka pendeknya, dan seluruh karir
akademis dan cita-citanya menjadi pengacara menjadi
sirna, kini ia tak mampu mengingat segala yang didengar
dan dilihatnya lima menit yang lalu, ia harus merekam
semua apa yang dilakukan, ia bahkan harus mendengar
rekaman untuk sekedar tahu bahwa ia sudah makan atau
belum. Dari bercita-cita menjadi Pengacara yang berhasil,
ia tiba-tiba berubah menjadi sosok tak berdaya yang tak
mampu mengingat apa yang ia kerjakan lima menit
sebelumnya yang selamanya membutuhkan perawatan
dan perhatian. Atau Toshigoshi Saki, asal Jepang adalah pebisnis sukses
wanita yang telah berkeluarga dengan bahagia. Sayang
suatu hari ia jatuh sakit dan menderita kerusakan pada
salah satu bagian otaknya. Wanita karir kaya raya dan
Pesan Hari Ini 5 www.rajaebookgratis.com penuh percaya diri di suatu hari, namun penyakit
menjadikannya cacat mental di keesokan hari, ia bahkan
tak mampu memenuhi kebutuhan pokoknya sendiri. Sejak
kehilangan segala ingatannya, karir yang selama ini ia
bangun semasa hidup tak lagi memiliki arti apapun.
Sebenarnya kita sudah diingatkan melalui Firman Allah
yang menyebutkan, "Maka apabila manusia ditimpa
bahaya ia menyeru Kami, kemudian apabila Kami berikan
kepadanya nikmat dari Kami ia berkata: "Sesungguhnya
aku diberi nikmat itu hanyalah karena kepintaranku".
Sebenarnya itu adalah ujian, tetapi kebanyakan mereka itu
tidak mengetahui." (QS. Az Zumar, 39:49). Semoga kita
menjadi makhluk yang bersyukur akan segala nikmat
yang Allah berikan, sesuatu yang kita miliki adalah
kepunyaanNya dan kepadaNya lah akan kembali.
Pesan Hari Ini 6 www.rajaebookgratis.com 4. Ujian dari Allah Abu Hurairah r.a. mendengar Rasulullah SAW bercerita
bahwa dulu ada tiga orang di kalangan Bani Israil yang
berkulit belang, berkepala botak, dan buta. Allah SWT
hendak menguji mereka, maka Allah mengutus seorang
malaikat untuk datang kepada orang yang belang, lalu
bertanya kepadanya: "Apakah yang anda inginkan?"
"Warna yang bagus dan kulit yang baik," jawab orang itu.
"Sebab, kini aku telah dijauhi orang." Maka diusaplah
badan orang itu oleh malaikat itu, sehingga dengan izin
Allah hilanglah penyakit dan kulitnya berubah menjadi
sangat bagus dengan warna yang indah. Lalu orang itu
ditanya lagi, "Harta apakah yang engkau inginkan?",
"Onta," jawabnya. Maka diberinya onta betina yg sedang
bunting sambil didoakan semoga Allah SWT memberkahinya. Setelah itu, malaikat mendatangi orang yang botak dan
bertanya, "Apakah gerangan yang anda inginkan?".
"Rambut yang bagus," jawabnya. "Dan hilangkan botakku
ini, sebab orang selalu mengejekku." Lalu malaikat itu
mengusap kepalanya dan dengan izin Allah rambutnya
tumbuh kembali dengan cukup bagus. Orang itu
kemudian ditanya, "Kini kekayaan apa yang anda
inginkan?". "Sapi," jawabnya. Orang itu kemudian diberi
sapi betina yang sedang bunting sambil didoakan semoga
Allah SWT memberkatinya. Dan terakhir, malaikat datang pada orang yang buta dan
bertanya, "Apakah yang anda inginkan?" "Aku ingin
sekiranya Allah mengembalikan penglihatan mataku,
supaya aku dapat melihat segala sesuatu," jawabnya
meminta. Maka diusaplah kedua matanya oleh malaikat
itu, dan dengan izin Allah seketika itu pula ia dapat
melihat kembali. kemudian malaikat bertanya lagi,
"Sekarang harta kekayaan apa yang engkau inginkan?".
Pesan Hari Ini 7 www.rajaebookgratis.com "Kambing," jawabnya. Ia kemudian diberi kambing betina
yang sedang bunting. Hari demi hari, minggu demi minggu, bulan demi bulan,
serta tahun pun berganti tahun. Seiring itu pula hewanhewan ternak ketiga orang itu bertambah banyak. Hingga
akhirnya masing-masing telah memiliki satu lembah onta,
satu lembah sapi, dan satu lembah kambing. Malaikat itu
kemudian kembali datang pada orang yang dulunya
belang. Kedatangannya kali ini sengaja menyamar seperti
bentuk rupa orang itu ketika masih belang dulu. Setelah
sampai di tempat orang itu, malaikat berkata, "Saya ini
orang miskin yang tengah putus perjalanan dan
kehilangan kontak. Maka tiada yang dapat menyampaikan
aku pada tujuan, kecuali pertolongan Allah SWT
kemudian bantuanmu. Aku mohon padamu, demi Allah
yang memberimu warna dan kulit yang bagus serta
kekayaan, agar memberiku satu onta untuk menyampaikan aku pada tujuanku bepergian ini."
Mendengar ucapan yang demikian, orang itu kemudian
menjawab: "Hak-hak orang lain masih banyak." "Aku
seperti kenal denganmu," sahut malaikat itu, "Tidakkah
anda dulu belang, dibenci orang, lagi miskin, setelah itu
anda diberi kekayaan oleh Allah?" "Sungguh aku mewarisi
harta kekayaan ini dari orang tuaku," jawabnya
membantah. "Jika anda berdusta, semoga Allah
mengembalikan anda pada keadaan yang dulu," kata
malaikat yang menyamar sebagai orang.
Setelah itu, malaikat itu datang pada orang yang
dahulunya botak dengan menyamar menyerupai bentuknya ketika masih botak. Saat tiba di tempat orang
itu, malaikat berkata padanya sebagaimana yang
dikatakan oleh orang pertama. Ternyata jawabannya sama
dengan orang belang tadi, sehingga malaikat mendoakan
pula, "Jika engkau berdusta, semoga Allah mengembalikan engkau pada keadaanmu dahulu."
Pesan Hari Ini 8 www.rajaebookgratis.com Terakhir, malaikat itu datang pada orang yang dulunya
buta. Malaikat berkata, "Saya orang miskin yang dalam
perjalanan telah putus hubungan. Maka aku takkan dapat
sampai pada tujuanku kecuali dengan pertolongan Allah
melalui perantaraan bantuanmu. Aku mohon demi Allah,
Dia-lah yang telah mengembalikan penglihatanmu dan
memberimu kekayaan, oleh karena itu berilah aku seekor
kambing untuk bekal yang dapat mengantar aku sampai
pada tujuanku." "Benar," jawab orang itu, "Dahulu aku buta dan miskin,
kemudian Allah mengembalikan penglihatanku, lalu Allah
memberiku harta kekayaan. Karena itu, sekarang ambillah
sesukamu. Demi Allah, aku takkan keberatan dengan
sesuatu yang engkau ambil karena Allah." Maka malaikat
pun berkata: "Tahanlah hartamu. Kamu sebenarnya
sedang diuji oleh Allah. Maka Allah pun ridha padamu dan
murka pada dua orang teman itu."
Dalam Surat Al Baqarah (QS. 2:155) Allah berfirman, "Dan
sungguh akan Kami berikan cobaan kepadamu, dengan
sedikit ketakutan, kelaparan, kekurangan harta, jiwa dan
buah-buahan. Dan berikanlah berita gembira kepada orangorang yang sabar,". Oleh karena itu, dapatlah dimengerti
bahwa kekayaan dan kemiskinan, kesehatan dan lain
sebagainya merupakan ujian dari Allah SWT.
Banyak orang yg berhasil melewati ujian ketika ia sakit,
miskin, dsb. Namun, amatlah sedikit orang yg berhasil
melewati ujian dalam keadaan sehat, kaya, dan sejahtera,
naik pangkat dan kedudukan. Kecuali hamba-hamba
Allah yg beriman dan bertakwa kepada-Nya.
Pesan Hari Ini 9 www.rajaebookgratis.com 5. Hari Kelahiran Sebagian besar dari kita mungkin pernah merayakan hari
kelahirannya (birthday = Inggris ; natalis = Latin ; yauma
wulida = Arab), atau ada sebagian masyarakat kita yang
merayakan secara besar-besaran dan mengundang orangorang mampu di Cafe atau Restauran dengan biaya jutaan
rupiah bahkan milyaran rupiah seperti yang dilakukan
oleh kalangan selebritis. Perlukan kita merayakan hari
kelahiran diri, keluarga atau anak kita, dengan melakukan
pemborosan, jika hanya untuk mendapatkan ucapan
selamat dari sanak keluarga, handai taulan atau kolega ".
Ucapan ulang tahun, sungguh, merupakan ungkapan
perhatian dan kasih sayang. Ia adalah bagian dari
kekayaan hati manusia, tapi bagaimana dengan mereka
yang tidak pernah ulang tahun karena tidak tahu kapan
mereka lahir, seperti orang-orang tua desa kebanyakan
atau mereka yang tidak mampu, apakah perhatian dan
kasih sayang hanya milik orang kota, bukankah Tuhan
orang yang berulang tahun juga Tuhan mereka yang tidak
pernah ulang tahun. Tuhan akan mengabulkan doa siapa
saja, dan kapan saja, itu adalah janji-Nya. Dia tidak perlu
menunggu seseorang berulang tahun atau tidak untuk
menunjukkan cinta-Nya sebab cinta itu tak pernah kering.
Ironisnya lagi, ucapan ulang tahun disertai dengan
kalimat, "semoga panjang umur", padahal umur seseorang
sudah ditetapkan masing-masing, tidak bisa pendek atau
panjang. Setiap kita bertemu dengan tanggal kelahiran,
yang pasti umur kita berkurang setahun. Bila milik
berharga hilang atau berkurang terkadang kita sedih
merenunginya, tapi jika umur yang berkurang, hampir
tidak pernah menangis bahkan sebagian merayakanannya
dengan semarak. Sebagaimana firman Allah: ".......Dan
sekali-kali tidak dipanjangkan umur seorang yang berumur
panjang dan tidak pula dikurangi umurnya, melainkan
Pesan Hari Ini 10 www.rajaebookgratis.com (sudah ditetapkan) dalam Kitab (Lauhmahfudz)....". (QS.
Faathir, 35:11) Kemudian bagaimana dengan pergaulan, di kantor rekan
kita ulang tahun, misalnya ..." Kita sadari sejenak dalam
setiap hidup kita adalah momen yang baik untuk saling
berbagi do'a satu sama lain, sebenarnya tidak ada
bedanya antara hari ulang tahun dengan hari biasa. Sahsah saja mengucapkan selamat ulang tahun sepanjang
tidak disertai pesta pemborosan, bukankah lebih baik
diberikan kepada mereka yang membutuhkan. Hanya saja,
karena melihat sebuah tanda berupa "hari jadi", lantas
semua orang berhenti sejenak, menyempatkan diri
mengucapkan selamat. Memang tekadang kita merasa
"canggung" untuk mengucapkan "selamat atau doa" kepada
saudara, orang tua, sahabat... tanpa didahului oleh
sebuah "tanda." Betapa kita merasa tak ada angin atau
tak ada hujan, tiba-tiba mengucapkan: "Semoga barokah
umurmu, semoga semakin dewasa, semoga berbahagia,
dst. Bukannya mengamini barangkali "seseorang" yang kita
doa"kan, mungkin malah terbengong-bengong dan
bertanya, "Aneh kamu " atau Ada apa nih, koq tumben..?".
Apapun ungkapan itu, namun kita diajurkan untuk
mengucapkan perkataan yang
baik dan saling mendo'akan,
seperti ucapan "Assalamu"alaikum
Warahmatullahi Wabarakatuh", Semoga kesejahteraan,
rahmat dan barokah Allah senantiasa bersamamu, kepada
sesama muslim. Hal terpenting yang perlu kita renungkan adalah seperti
orang bijak katakan :"Aku tidak menyesali sesuatu seperti
penyesalanku terhadap tenggelamnya matahari yang
berarti umurku berkurang, akan tetapi amal salehku tidak
bertambah". Semua berpulang pada diri kita masingmasing... Semoga umur kita bermanfaat, Amin.
Pesan Hari Ini 11 www.rajaebookgratis.com 6. Tukang Cukur & Pelanggannya
Seperti biasanya, seorang laki-laki, sebut saja Yono, selalu
datang ke sebuah Barber Shop untuk memotong
rambutnya. Ia pun memulai pembicaraan yang hangat
dengan tukang cukur yang melayaninya. Berbagai macam
topik pun akhirnya jadi pilihan, hingga akhirnya Tuhan
jadi subyek pembicaraan. "Pak Yono, saya ini tidak
percaya kalau Tuhan itu ada seperti yang anda katakan
tadi," ujar si tukang cukur. Mendengar ungkapan itu,
Pesan Hari Ini Karya Fauzi Nugroho di http://ceritasilat-novel.blogspot.com by Saiful Bahri Situbondo
Yono terkejut dan bertanya, "Mengapa bapak berkata
demikian?". "Mudah saja, anda tinggal menengok ke luar
jendela itu dan sadarlah bahwa Tuhan itu memang tidak
ada. Tolong jelaskan pada saya, jika Tuhan itu ada,
mengapa banyak orang yang sakit" mengapa banyak anak
yang terlantar" Jika Tuhan itu ada, tentu tidak ada sakit
dan penderitaan. Tuhan apa yang mengijinkan semua itu
terjadi..." ungkapnya dengan nada yang agak tinggi.
Yonopun berpikir tentang apa yang baru saja dikatakan si
tukang cukur. Namun, ia sama sekali tidak memberi
respon atas pernyataan tersebut agar tidak lebih meluas
lagi. Ketika tukang cukur selesai melakukan pekerjaannya, Yonopun berjalan keluar dari tempat itu.
Baru beberapa langkah, ia berpapasan dengan seorang
laki-laki berambut panjang dan jambangnya pun lebat.
Sepertinya ia sudah lama tidak pergi ke tukang cukur dan
itu membuatnya terlihat tidak rapi. Yono kembali masuk
ke dalam tempat cukur dan kemudian berkata pada si
tukang cukur, "Tukang cukur itu tidak ada....!". Tukang
cukur pun terkejut dengan perkataan Yono tersebut.
"Bagaimana mungkin tidak ada tukang cukur" Buktinya
adalah saya. Saya ada di sini dan saya adalah seorang
tukang cukur," sanggahnya. Yono kembali berkata tegas,
"Tidak, mereka tidak ada, jika mereka ada, tidak mungkin
ada orang yang berambut panjang dan berjambang lebat
seperti pria di luar itu". "Ah, anda bisa saja... Tukang
Pesan Hari Ini 12 www.rajaebookgratis.com cukur itu selalu ada di mana-mana. Yang terjadi pada pria
itu adalah bahwa dia tidak mau datang ke tempat saya
untuk dicukur," jawabnya tenang sambil tersenyum.
"Tepat!" tegas Yono. "Itulah poinnya. Tuhan itu ada. Yang
terjadi pada umat manusia itu adalah karena mereka
tidak mau datang mencari dan menemuiNya. Itulah
sebabnya mengapa tampak begitu banyak penderitaan di
seluruh dunia ini...".
Disadari, memang ada diantara sebagian manusia yang
terkadang meragukan keberadaan Allah hanya karena
mereka tertimpa musibah menurut pemikirannya, seperti
wabah demam berdarah misalnya yang terjadi hampir
terjadi di setiap sudut gang kampung masyarakat kita saat
ini. Masyarakat demikian perlu dimaklumi dan disadarkan
bahwa mereka tidak tahu dan kurang menggunakan akal
dan hatinya untuk mengamati tanda-tanda kebesaran
Allah, dan untuk kemudian tunduk kepadaNya dan
mengakui eksistensiNya. Tidak ada orang beriman yang tidak menyakini
keberadaan Allah. Hal lain yang biasanya kita lupakan
dalam kesibukan sehari-hari adalah betapa besarnya
karunia kesehatan. Seseorang yang diberi kesehatan
terus-menerus dan tidap pernah menderita sakit, mudah
saja melupakan nikmatNya. Akan tetapi, ketika ia
menderita suatu penyakit, ia baru menyadari bahwa
kesehatan merupakan nikmat dari Allah. Bahkan, saat
menderita sakit yang tidak dapat disembuhkan, seseorang
yang belum pernah berdo"a sebelumnya tiba-tiba merasa
perlu memohon kepada Allah untuk disembuhkan. Ia
berdo"a dengan tulus ikhlas. Inilah sebabnya, seseorang
bisa dekat dengan Tuhannya ketika dirinya tidak berdaya.
Firman Allah dalam Surat Al Fushshilat (QS. 41:51) ; "Dan
apabila Kami memberikan nikmat kepada manusia, ia
berpaling dan menjauhkan diri; tetapi apabila ia ditimpa
Pesan Hari Ini 13 www.rajaebookgratis.com malapetaka maka ia banyak berdoa". Kemudian dalam
ayat lain Allah juga mengingatkan; "Dan apabila manusia
disentuh oleh suatu bahaya, mereka menyeru Tuhannya
dengan kembali bertobat kepada-Nya, kemudian apabila
Tuhan merasakan kepada mereka barang sedikit rahmat
daripada-Nya, tiba-tiba sebahagian daripada mereka
mempersekutukan Tuhannya". (QS. Ar Ruum, 30: 33). Kita
diberikan sakit karena Allah itu ada, dan Dia sayang
kepada kita, karena sifatNya yang Maha Pengasih lagi
Maha Penyayang. Innallaaha bin-naasi lara uufur rahim.
Amin. Pesan Hari Ini 14 www.rajaebookgratis.com 7. Tahun Baru Konon, perayaan pertama Tahun Baru ini dilakukan oleh
bangsa Babylonia tahun 2000 Sebelum Masehi (SM).
Bangsa ini merayakannya pada tanggal 23 Maret, karena
saat itu adalah mulainya musim semi dimana lahan siap
ditanami. Tahun Baru 1 Januari adalah warisan dari
Julius Caesar, pada tahun 46 SM, ketika ia menciptakan
sistem kalender baru. Kata Januari sendiri berasal dari
kata Janus, nama dewa yang digambarkan memiliki 2
wajah, satu melihat ke depan, dan satu melihat
kebelakang. Tahun baru ini kemudian tidak selalu jatuh
pada tanggal 1 Januari, namun pernah diubah menjadi
tanggal 25 Desember, kemudian tanggal 25 Maret, dan
akhirnya pada abad ke 16, umumnya negara-negara Barat
telah menggunakan sistem penanggalan Gregorian
menjadikan 1 Januari sebagai Tahun Baru.
Kebanyakan orang di masa silam atau kaum pagan,
penyembah berhala, memulai tahun yang baru pada hari
panen. Mereka melakukan kebiasaan untuk meninggalkan
masa lalu dan memurnikan dirinya untuk tahun yang
baru. Orang Persia kuno mempersembahkan hadiah telur
sebagai lambang produktivitas. Orang Romawi kuno saling
memberikan hadiah potongan dahan pohon suci.
Belakangan, mereka saling memberikan kacang atau koin
lapis emas dengan gambar Dewa Janus. Orang-orang
Romawi mempersembahkan hadiah kepada kaisar. Para
kaisar lambat laun mewajibkan hadiah-hadiah seperti itu.
Para pendeta Keltik memberikan potongan dahan
mistletoe, yang dianggap suci, kepada umat mereka. Pada
tahun 457 Masehi gereja melarang kebiasaan ini, yang
dianggapnya merupakan kebiasaan kafir.
Sekalipun tahun baru merupakan hari suci umat kristiani,
namun perayaan tersebut telah bergeser menjadi tradisi
sekuler, seperti di Amerika Serikat misalnya, kebanyakan
Pesan Hari Ini 15 www.rajaebookgratis.com perayaan malam tahun baru, dilakukan dengan
melakukan kongkow-kongkow di pub, bar, tempat-tempat
hiburan serta pesta-pesta, dan adapula pesta semacam
orgy party dan sebagainya. Pengaruh budaya luar tersebut begitu terasa seperti yang terjadi di Jakarta,
malam tahun baru adalah panorama hidup yang sarat
desonansi. Di tengah hingar-bingar, menghampar,
menggeliat, mendenyutkan banyak peristiwa. Pusat-pusat
hiburan menggeliat menawarkan romantisme dan menghidupkan atmosfir kemayaan dengan segala bentuk
menifestasinya. Menghamburkan uang adalah perkara
sepele bagi pemanjaan selera. Ada mabuk-mabukan,
ekstasi, seks, judi, dan entah apa lagi. Belum lagi
penghamburan BBM, berapa juta liter bensin yang
terbuang percuma saat kemacetan merayap di jalan-jalan
Ibukota. Apakah memang kita harus melakukan yang
demikian....." Kalaupun kita turut serta, seharusnya hal itu menjadi
"pengingat" pentingnya waktu, dan menjadi momen
muhasabah, renungan diri, introspeksi (tafakur) bukan
malah menjadikan malam retrospeksi. Imam Syahid
Hasan Al-Banna berkata, ''Siapa yang mengetahui arti
waktu berarti mengetahui arti kehidupan. Sebab, waktu
adalah kehidupan itu sendiri.'' Mudah-mudahan di tahuntahun mendatang, kita sebagai kaum muslim, setidaknya
bisa mengingatkan diri kita sendiri, anak-anak kita
termasuk karib kerabat untuk tidak larut dalam perayaan
tradisi sekuler kaum paganisme, yang mengarah untuk
kembali pada zaman jahiliyah. Amin, ya, robbal alamin.
Pesan Hari Ini 16 www.rajaebookgratis.com 8. Rahasia Dibalik Musibah Sejak bergabung dengan forum Pesan Hari Ini (PHI), beliau
telah memberikan perhatian yang besar terhadap majelis
ini, baik tanggapan maupun saran-sarannya. Adalah
saudaraku, Pak Hatief Hadikoesoemo, kolega kantor saya,
beberapa waktu lalu memberikan sebuah buku bernuansa
hikmah untuk kita semua guna memperkaya ilmu dan
menambah keimanan anggota majelis PHI kepada Allah
SWT. Al kisah pada zaman sebelum kita, pernah ada seorang
raja yang amat zalim, dan pada suatu ketika raja tersebut
terkena penyakit aneh. Seluruh Tabib yang ada dikumpulkan, dibawah ancaman pedang mereka disuruh
menyembuhkannya, namun sayang tak satupun Tabib
yang mampu mengobati. Hingga akhirnya ada seorang
Rahib yang mengatakan bahwa penyakit raja hanya dapat
disembuhkan dengan memakan ikan jenis tertentu,
namun ikan tersebut sulit didapat. Kendati raja menyadari
hal itu, diperintahkannya semua orang mencari ikan
tersebut. Aneh bin ajaib, ikan tersebut ternyata mudah
didapat dan rajapun sembuh dari sakitnya. Di lain tempat
ada pula seorang raja bijaksana yang jatuh sakit, kendati
obatnya mudah namun sulit didapat, hingga akhirnya raja
tersebut tak tertolong kemudian wafat.
Melihat hal demikian para malaikat heran, kemudian
menghadap Allah dan bertanya, "Ya Tuhan kami, kenapa
Engkau berikan kemudahan untuk raja zalim sehingga ia
selamat, sedangkan terhadap raja bijak, Engkau
menyembunyikan obatnya, sehingga ia wafat". Kemudian
Tuhan berfirman :"Wahai, para malaikat-Ku, sesungguhnya raja zalim itu pernah berbuat suatu
kebaikan, karena itu Aku balas kebaikannya itu sekarang,
sehingga nanti bila menghadap-Ku tak ada lagi kebaikan
yang ia miliki, dan akan Aku campakan ia ke dalam
Pesan Hari Ini 17 www.rajaebookgratis.com neraka yang paling bawah. Sementara raja bijak itu,
pernah berbuat kesalahan pada-Ku, karenanya Aku
sembunyikan obatnya, sehingga nanti ia datang kepadaKu dengan seluruh kebaikannya. Hukuman atas dosa
yang pernah ia lakukan telah Kutunaikan seluruhnya di
dunia !". Dalam hadits yang diriwayatkan oleh Turmudzi, Nabi
pernah bersabda :"Apabila Allah menghendaki kebaikan
bagi hamba-Nya, maka didahulukan baginya hukuman di
dunia, berupa musibah dan kesusahan agar terhapus dosadosanya, dan apabila Dia menghendaki keburukan pada
hamba-Nya, maka Dia akan menahan darinya, membiarkannya dengan dosa-dosanya, sehingga dosadosanya dibalas pada hari kiamat".
Makna yang terkandung dari hadits tersebut, ada
kesalahan yang hukumannya langsung diberikan Allah
secara kontan di dunia, sehingga di akhirat nanti dosa itu
tidak akan diperhitungkan-Nya lagi. Keyakinan ini akan
menguatkan keimanan kita bila sedang tertimpa musibah.
Namun jika kita tidak pernah tertimpa musibah, jangan
terlena karena jangan-jangan Allah menghabiskan
tabungan pahala kita. Kita sedang dibuai oleh-Nya
dengan kelezatan dan kenikmatan duniawi hingga
melupakan ukhrowi. Sebagaimana firman Allah dalam Surat Al Baqarah,
(QS.2:216):, "....Boleh jadi kamu membenci sesuatu,
padahal ia amat baik bagimu, dan boleh jadi (pula) kamu
menyukai sesuatu, padahal ia amat buruk bagimu; Allah
mengetahui, sedang kamu tidak mengetahui". Semoga kita
menjadi orang-orang yang tabah dalam mengahadapi
setiap musibah, dan tidak terlena dengan gemerlapnya
dunia. Wassalamu"alaikum Warahmatullahi Wabarakatuh.
Pesan Hari Ini 18 www.rajaebookgratis.com 9. Shalat Baik Untuk Otak Shalat merupakan kewajiban bagi umat Islam, sebagai
pelaksanaan rukun Islam kedua, ibadah ini juga yang
membedakan ritual Islam dengan agama-agama lainnya,
keharusan shalat diperintahkan melalui firman Allah :
"Sesungguhnya Aku ini adalah Allah, tidak ada Tuhan
(yang hak) selain Aku, maka sembahlah Aku dan dirikanlah
shalat untuk mengingat Aku." (QS. Thaahaa, 20:14).
Shalat berarti kita sedang menghadap dan berkomunikasi
serta mengingat Allah, yang dipertegas dengan ucapan
"shalatku, ibadahku, hidupku, dan matiku semata-mata
hanya untuk Allah semata". Hal ini berarti setelah shalat
seharusnya tidak melakukan perbuatan yang melanggar
sunatullah, karena kita selalu ingat bahwa Allah
senantiasa Maha Menyaksikan dan Maha Menatap apa
yang kita kerjakan. Jika sebaliknya yang terjadi berarti
ada yang tidak beres pada shalatnya.
Sebuat riset ilmiah yang dilakukan oleh seorang Doktor
Neurologi di AS terhadap otak manusia telah mengantarkannya kepada pemelukan agama Islam. Keajaiban
itu ditemui olehnya sewaktu melakukan kajian otak,
Pesan Hari Ini Karya Fauzi Nugroho di http://ceritasilat-novel.blogspot.com by Saiful Bahri Situbondo
dimana dijumpai bahwa dalam otak manusia terdapat urat
saraf yang tidak dimasuki oleh darah, padahal logika
umum mengatakan bahwa setiap inchi otak manusia
memerlukan darah yang cukup agar berfungsi secara
normal. Setelah melakukan kajian yang memakan waktu
lama, akhirnya ia menyimpulkan bahwa darah tidak akan
memasuki urat saraf otak melainkan jika orang tersebut
shalat, yakni ketika sujud. Urat tersebut memerlukan
darah untuk beberapa saat tertentu saja. Artinya darah
akan memasuki bagian urat otak tersebut mengikuti kadar
shalat 5 waktu yang di wajibkan oleh Islam.
Begitulah keagungan ciptaan Allah. Jadi barang siapa
Pesan Hari Ini 19 www.rajaebookgratis.com yang tidak menunaikan shalat, maka otak tidak akan
menerima darah yang cukup agar berfungsi secara
normal. Oleh karena itu kejadian manusia ini sebenarnya
adalah untuk menganut Islam "sepenuhnya", karena sifat
fitrah kejadiannya yang memang telah digariskan Allah
dengan agamanya yang indah. Sehingga makhluk Allah
yang bergelar manusia yang tidak shalat, walaupun akal
mereka tampak normal, namun sebenarnya dalam suatu
kondisi tertentu, sebenarnya kehilangan pertimbangan di
dalam membuat keputusan secara normal.
Jadi, tidak heranlah jika timbul beragam gejala sosial di
masyarakat saat ini, karena manusia terkadang tidak
segan-segan untuk melakukan hal-hal yang bertentangan
dengan fitrahnya, yang disebabkan oleh tidak bekerjanya
otak secara normal, dan belum khusyuknya shalat yang
dilakukan, padahal dalam Surat Al "Ankabuut (QS.,
29:45), disebutkan, "Bacalah apa yang telah diwahyukan
kepadamu, yaitu Al Kitab (Al Qur'an) dan dirikanlah shalat.
Sesungguhnya shalat itu mencegah dari (perbuatanperbuatan) keji dan mungkar. Dan sesungguh-nya
mengingat Allah (shalat) adalah lebih besar (keutamaannya
dari ibadah-ibadah yang lain). Dan Allah mengetahui apa
yang kamu kerjakan." Semoga shalat kita dapat menjaga
kesadaran ikhsan, kesadaran yang menghidupkan hati
dan pikiran bahwa Allah SWT akan senantiasa melihat
apapun yang kita lakukan, dan kita terjaga untuk tidak
melakukan perbuatan-perbuatan munkar. Amin.
Pesan Hari Ini 20 www.rajaebookgratis.com 10. Sakit Hari Minggu kemarin saya bersama istri mengunjungi dua
orang wanita karib kerabatnya yang sedang sakit, satu
orang kita panggil Mami menderita Stroke yang membuat
si penderita kesulitan berbicara dan gangguan daya ingat,
dan saat ini telah berangsur-angsur pulih, sedangkan satu
lagi menderita komplikasi Diabetes, Ginjal, Jantung serta
Paru-paru dan dalam 60 menit sehari ia harus dibantu
dengan tambahan pernafasan melalui tabung oksigen,
saat ini kondisinya cukup parah. Kita sadari bahwa
kehidupan manusia merupakan mata rantai dari dua
kejadian, yaitu senang dan susah. Penyakit yang diderita
seseorang merupakan bagian dari kejadian tersebut
sebagai cobaan dari Allah, baik kepada si penderita
maupun kepada pihak keluarganya, apakah dengan
sakitnya itu mereka tetap taat menjalankan perintah-Nya
atau malah sebaliknya. Saya yakin kita semua pernah merasakan sakit, apakah
itu ringan atau berat, ada yang sabar dan tawakal
menghadapi cobaan tersebut, dan tidak sedikit orang yang
mengeluh bahkan saling menyalahkan. "Gara-gara kamu
sih, makanya Mama sakit, coba kalau kamu awasi terus
mungkin Mama tidak terpeleset jatuh" : ujar anak tertua
menyalahkan adiknya. Seperti halnya kerabat istri saya
yang mengalami komplikasi misalnya, si penderita
mengeluh karena perlakuan anak tertuanya yang telalu
streng terhadapnya, jika adiknya mengenakan tabung
oksigen atas permintaan ibunya dimarahi, katanya : "Ibu
jangan kolokan (manja) begitu, kalau mengurangi
pemakaian tabung oksigenkan bisa..., lama-lama nanti
tidak bergantung dengan tabung, jangan sebentar-bentar
oksigen...". Lain halnya dengan si penderita yang terkena
Stroke, "Mami sadar,... ini adalah penyakit dari Allah, dulu
sebelum sakit, mungkin kalian tahu gimana banyak
omong atau cerewetnya, sekarang ngomong seperlunya
Pesan Hari Ini 21 www.rajaebookgratis.com saja, mudah-mudahan ini baik,... berarti Allah masih
sayang sama Mami" ; ujarnya lirih.
Dari kunjungan silaturahmi kemarin, Allah SWT telah beri
pelajaran berharga pada saya dan istri, bagaimana kita
diperlihatkan oleh sebuah keluarga dalam menghadapi
musibah sakit tersebut. Cobaan berupa sakit adalah ujian
dariNya, Sebagaimana firmanNya : ".......Dan Kami coba
mereka dengan (nikmat) yang baik-baik dan (bencana) yang
buruk-buruk, agar mereka kembali (kepada kebenaran).
(QS. Al A"raf, 7:168). Ujian itu bukan hanya keikhlasan
menerima takdir sakit itu saja, melainkan juga konsistensi untuk patuh dan taat pada aturan Allah,
perintah dan laranganNya, seperti tetap dzikir, mengingat
Allah, kendati tidak dapat sembahyang atau bersyukur
dengan tidak mengeluh. Karena sakit tersebut boleh jadi
merupakan hukuman dari Allah atas perbuatan masa lalu
yang pernah dilakukan, jika ia ikhlas dan tetap taat serta
patuh, maka Allah akan menghapus dosa-dosanya di
dunia ataupun mengangkat derajatnya. Namun jika
sebaliknya, maka ia tetap berdosa dan merasakan
penderitaan hebat baik lahir maupun bathin.
Dari hadits riwayat Muttafaq Alaih, Rasulullah SAW pernah
bersabda : " Tidak ada seorang muslim yang ditimpa
gangguan semacam tusukan duri atau yang lebih berat
daripadanya, melainkan dengan ujian itu Allah menghapuskan perbuatan buruknya serta digugurkan dosadosanya sebagaimana pohon kayu yang menggugurkan
daun-daunya.". Wa iza maridtu fa huwa yasyfin. Amin.
Pesan Hari Ini 22 www.rajaebookgratis.com 11. Sahabat Sejati Ada sebagian besar masyarakat yang memperlakukan AlQur'an berbeda dengan tujuan turunkan, dan secara
umum tidak banyak muslim yang mengetahui isi AlQur'an. Sebagian mereka terkadang menggunakan AlQur'an hanya sebagai mas kawin pernikahan, setelah itu
ditaruh di rak buku hingga berdebu, orang-orang tua
sesekali membacanya, sementara yang muda belia sangat
jarang bahkan tidak pernah sama sekali. Sebagian umat
Islam berkeyakinan bahwa Al-Qur'an akan melindungi si
pembaca dari "kemalangan dan kesengsaraan", dan
memperlakukan Al Qur"an seolah-olah jimat penangkal
mara bahaya. Adalah kewajiban bagi setiap orang yang mengaku Islam
untuk memahami ayat-ayat Allah, guna mengenal Sang
Pencipta, menjadi lebih dekat kepada-Nya, serta
menemukan arti keberadaan dan kehidupan manusia, dan
menjadi orang yang beruntung di dunia dan akhirat.
Mereka dapat mempelajari subyek-subyek tertentu dalam
Al-Qur'an dalam rangka memperoleh mentalitas berpikir
yang memungkinkannya untuk dapat merasakan seluruh
alam semesta sebagai manifestasi ciptaan Allah.
Ambil contoh kejadian hujan misalnya, pernahkah kita
berfikir bagiamanakah proses terjadinya hujan", kenapa
hujan jatuh dari langit tidak merusak mobil yang di parkir
di lapangan", padahal hujan jatuh dari ketinggian
minimum ? 1.200 meter. Dan kenapa airnya tidak asin"
padahal sebagian besar berasal dari penguapan air laut.
Proses terjadinya hujan disebutkan dalam Surat Ar-Ruum
(QS. 30:48) : "Allah, Dialah yang mengirim angin, lalu angin
itu menggerakkan awan dan Allah membentangkannya di
langit menurut yang dikehendaki-Nya, dan menjadikannya
bergumpal-gumpal; lalu kamu lihat hujan ke luar dari celahcelahnya, maka apabila hujan itu turun mengenai hambaPesan Hari Ini 23 www.rajaebookgratis.com hamba-Nya yang menjadi gembira." dikehendaki-Nya tiba-tiba mereka Menurut Harun Yahya "Benda yang berat dan ukurannya
sama dengan air hujan, bila dijatuhkan dari ketinggian
1.200 meter, akan mengalami percepatan terus-menerus
dan jatuh ke bumi dengan kecepatan 558 km/jam. Akan
tetapi, tata-rata kecepatan jatuhnya air hujan hanyalah 810 km/jam." Sedangkan air hujan tawar seperti
disebutkan dalam Surat Al Waqi"ah, (QS. 56:68-70),
"Maka terangkanlah kepada-Ku tentang air yang kamu
minum. Kamukah yang menurunkannya dari awan
ataukah Kami yang menurunkan" Kalau Kami kehendaki,
niscaya Kami jadikan dia asin, maka mengapakah kamu
tidak bersyukur?" Subhanallah, Maha Suci Engkau Ya Allah atas apa yang
ada di jagat raya, bumi beserta isinya semua adalah bukti
penciptaan-Mu. Jika kita baca ayat-ayat tersebut,
sebenarnya kita sedang berusaha untuk memahami ilmu,
kekuasaan dan kreasi seni-Nya yang tak terhingga dengan
mengingat dan merenung (tafakur) atas ciptaan-Nya yang
sempurna tanpa cacat, yang pada gilirannya akan
menambah keimanan kita (haqqul yaqin) kepada-Nya. Bagi
orang yang dibukakan akal pikiran dan hatinya, segala
sesuatu di sekeliling mereka adalah tanda-tanda ciptaanNya. Oleh karena itulah bagi yang belum bersahabat
dengan Al Qur"an, mulai saat ini marilah kita jadikan Al
Qur"an sebagai sahabat sejati, dengan membacanya
setidak-setidaknya satu ayat setiap hari atau sesuai
kesanggupan. Semoga kita termasuk orang yang diberi
rahmat dan hidayah, amien...
Pesan Hari Ini 24 www.rajaebookgratis.com 12. Si Tukang Kayu Seorang tukang kayu tua bermaksud pensiun dari
pekerjaannya di sebuah perusahaan bangunan, konstruksi perumahan. Ia menyampaikan keinginan itu
pada pemilik perusahaan. Tentu saja, ia akan kehilangan
penghasilan bulanannya, tetapi keputusan itu sudah
bulat. Ia merasa lelah, ingin beristirahat dan menikmati
sisa hari tuanya dengan penuh kedamaian bersama istri
dan keluarganya. Pemilik perusahaan merasa sedih
kehilangan salah seorang pekerja terbaiknya.
Ia lalu meminta permintaan terakhir pada tukang kayu tersebut
untuk membuatkan sebuah rumah untuk dirinya. Tukang
kayu mengangguk menyetujui permohonan pribadi pemilik
perusahaan itu. Tapi, sebenarnya ia merasa terpaksa. Ia
ingin segera berhenti. Hatinya tidak sepenuhnya
dicurahkan. Dengan ogah-ogahan ia mengerjakan proyek
itu. Ia cuma menggunakan bahan-bahan sekedarnya.
Akhirnya selesailah rumah yang diminta. Hasilnya
bukanlah sebuah rumah baik. Sungguh sayang ia harus
mengakhiri kariernya dengan prestasi yang tidak begitu
mengagumkan. Ketika pemilik perusahaan itu datang
melihat rumah yang dimintanya, ia menyerahkan sebuah
kunci rumah pada si tukang kayu. "Ini adalah rumahmu, "
katanya, "hadiah dari kami."
Betapa terkejutnya si tukang kayu itu. Betapa malu dan
menyesalnya. Seandainya saja ia mengetahui bahwa rumah yang dikerjakannya adalah rumah untuk dirinya
sendiri, tentu ia akan mengerjakannya dengan cara yang
lain sama sekali. Kini ia harus tinggal di sebuah rumah
yang tak terlalu bagus hasil karyanya sendiri. Itulah yang
terjadi pada kehidupan kita. Kadangkala, banyak dari kita
yang membangun kehidupan dengan cara yang
membingungkan. Lebih memilih berusaha ala kadarnya
ketimbang mengupayakan yang baik. Bahkan, pada
bagian-bagian terpenting dalam hidup kita tidak
Pesan Hari Ini 25 www.rajaebookgratis.com memberikan yang terbaik. Pada akhir perjalanan kita
terkejut saat melihat apa yang telah kita lakukan dan
menemukan diri kita hidup di dalam sebuah rumah yang
kita ciptakan sendiri. Seandainya kita menyadarinya sejak
semula kita akan menjalani hidup ini dengan cara yang
jauh berbeda. Renungkan bahwa kita adalah si tukang kayu, dan rumah
yang sedang dibangun adalah kediaman akhir kita. Setiap
hari kita memotong, memasang papan, memaku,
mendirikan dinding serta membuat atap adalah ibadah
dan amalan kita. Jika kita membangun dan melakukan
dengan keterpaksaan karena wajib kita kerjakan atau
karena tidak enak dengan lingkungan kita, maka hal itu
akan membuat kita lelah menjalankannya.
Ada diantara kita yang karena tahu akan menghakhiri
purna tugasnya, justru melakukan pekerjaan ala kadarnya
dan tidak sepenuh hati. Ironisnya, sebagian malah baru
mau beribadah untuk mengingat Allah bila telah
memasuki usia senja, itu masih lumayang. Lebih celaka
jika usia telah matang dan modal materi sangat cukup
malah sedang getol-getolnya maksiat. Pesan yang dapat
Pesan Hari Ini Karya Fauzi Nugroho di http://ceritasilat-novel.blogspot.com by Saiful Bahri Situbondo
diambil adalah mari kita selesaikan rumah yang kita
bangun dengan sebaik-baiknya seolah-olah hanya
mengerjakannya sekali saja dalam seumur hidup. Biarpun
kita hanya memiliki waktu singkat, maka dalam
kesingkatan itu kita pantas untuk hidup dengan prestasi
duniawi dan ukhrowi. Hidup kita esok adalah akibat sikap
dan pilihan yang kita perbuat hari ini.
Firman Allah dalam Surat Al Baqarah (QS. 2:100), "....Dan
kebaikan apa saja yang kamu usahakan bagi dirimu, tentu
kamu akan mendapat pahalanya pada sisi Allah....".
Dalam ayat lain "...... Dan barang siapa yang mengerjakan
suatu kebajikan dengan kerelaan hati, maka sesungguhnya
Allah Maha Mensyukuri kebaikan lagi Maha Mengetahui.
Pesan Hari Ini 26 www.rajaebookgratis.com (QS.2: 158). Selanjutnya ".....Dan kebaikan apa saja yang
kamu perbuat untuk dirimu niscaya kamu memperoleh
(balasan) nya di sisi Allah sebagai balasan yang paling
baik dan yang paling besar pahalanya. Dan mohonlah
ampunan kepada Allah;...". (QS. Al Muzzammil, 73: 20).
Hari perhitungan adalah kepunyaan Allah, bukan milik
kita, karenanya pastikan kitapun akan masuk dalam
barisan kemenangan. Allaaha ma"al-ladziinattaqaw walladzina hum muhsinuun. Amin.
Pesan Hari Ini 27 www.rajaebookgratis.com 13. Rahasia Di Balik Kemakmuran
Pernah suatu hari tetangga saya menanyakan mengenai
kehidupan orang kaya di kampung kami, "Kenapa yah..
hidup saya koq pas-pasan saja, tidak lebih tidak kurang,
saya Insiyur Teknik, kerjanya sebagai agen lepas asuransi
yang terkadang bulan ini dapat insentif premi namun
bulan berikutnya samasekali, saya sih nggak alim-alim
banget, tapi Insya Allah yang namanya larangan dijauhi
dan perintahNya saya kerjakan. Tapi kenapa rejeki seninkemis,.....?" keluhnya. Sementara dia, tetangga si kaya itu,
sama,... ia Sarjana Teknik, padahal ia hanya pegawai
negeri sipil, golongan nggak tinggi-tinggi amat, sombongnya minta ampun, istrinya judes banget, para
tetangga banyak yang nggak senang dengan perangai
keluarga itu, tapi harta bendanya melimpah. Di
lingkungan kita berapa rumah yang sudah ia bayari,
Tuhan adil nggak ya...?", tambahnya lirih.
Kemudian rekan saya satu lagi menimpali ; "Kamu jangan
su"udzhon sama orang, dan jangan iri terhadap apa yang
telah Allah berikan, seharusnya malah bersyukur, itu
namanya ujian, coba kalau dikasih harta banyak,
mungkin waktu shalat Maghrib kamu masih lagi indehoi
sama wanita yang bukan muhrimnya di ruang VIP
Karaoke, dan meninggalkan shalat. Itu namanya Allah
sayang sama kamu, karena tidak sedikit orang lulus ujian
jika diberikan kesusahan, tapi banyak yang bablas saat
diberikan kesenangan" ; katanya separuh menasehati.
Memang banyak manusia di dunia ini, meskipun tidak
beriman atau sekedar beriman kepada Allah, mereka
menikmati kekayaan yang tak terhitung banyaknya, dan
memiliki keluarga (suami/istri dan anak-anak) yang sehat.
Namun mereka bukannya mencari keridhaan Allah, tetapi
semua karunia yang diterima justru menjauhkan dirinya
dari Allah. Dalam menjalani kehidupannya mereka sering
Pesan Hari Ini 28 www.rajaebookgratis.com mendurhakai Allah dengan melakukan dosa hari demi
hari, menganggap bahwa apa yang mereka miliki
merupakan hasil jerih payahnya.
Untuk itu, Allah telah mengingatkan kita tentang rahasia
lain dan tujuan di balik nikmat dan waktu yang diberikan
kepada mereka : "Dan janganlah harta benda dan anakanak mereka menarik hatimu. Sesungguhnya Allah
menghendaki akan mengazab mereka di dunia dengan
harta dan anak-anak itu dan agar melayang nyawa mereka
dalam keadaan kafir." (QS At-Taubah, 9: 85). Sementara
anggapan usia panjangnya adalah karena mereka menjaga
kesehatannya dengan baik, padahal itu adalah sebaliknya.
"Dan janganlah sekali-kali orang-orang kafir menyangka
bahwa pemberian tangguh Kami kepada mereka adalah
lebih baik bagi mereka. Sesungguhnya Kami memberi
tangguh kepada mereka hanyalah supaya bertambahtambah dosa mereka; dan bagi mereka azab yang
menghinakan." (QS. Ali Imran, 3:178). Ayat lainnya; "Maka
biarkanlah mereka dalam kesesatannya sampai suatu
waktu. Apakah mereka mengira bahwa harta dan anakanak yang Kami berikan kepada mereka itu (berarti
bahwa), Kami bersegera memberikan kebaikan-kebaikan
kepada mereka" Tidak, sebenarnya mereka tidak sadar."
(QS. Al Mu"minun, 23: 54-56).
Sebagaimana dijelaskan dalam ayat-ayat di atas, apa yang
dimiliki orang-orang yang lalai sesungguhnya bukanlah
merupakan kebaikan bagi mereka, sehingga tidak perlu
kita iri dan ingin seperti mereka. Harta dan waktu yang
diberikan kepada mereka hanyalah menambah dosanya.
Ketika waktu yang diberikan kepada mereka sudah habis;
kekayaan, anak-anak, atau kedudukan mereka, tidak
dapat menyelamatkannya dari siksa yang pedih. Allah
Maha Adil dan Maha Penyayang, Dia menciptakan segala
sesuatu dengan kebijaksanaan dan kebaikan, dan setiap
orang akan dibalas sepenuhnya atas apa yang mereka
Pesan Hari Ini 29 www.rajaebookgratis.com kerjakan. Menyadari hal ini, kita sebagai orang yang
beriman sudah seharusnya menyikapi setiap peristiwa
secara positif, baik itu kebaikan maupun keburukan. Jika
tidak, kita akan tertipu dalam menjalani hidup ini dan
jauh dari kenyataan. Mudah-mudahan kita semua
termasuk orang-orang yang bijak dalam menggunakan apa
yang Allah titipkan kepada kita sebagai ujian. Innalillahi
wa innailaihi roji"uun.
Pesan Hari Ini 30 www.rajaebookgratis.com 14. Penjual Kue dan Pembeli Seorang pemuda yang sangat lapar pergi menuju warung
makan jalanan, dan memesan makanan, kemudian iapun
dengan lahap menyantap hidangan yang telah dipesannya. Saat pemuda itu makan datanglah seorang
anak kecil laki-laki menjajakan kue kepada pemuda
tersebut, "Pak mau beli kue, Pak ?". Dengan ramah
pemuda yang sedang makan itu menjawab "Tidak
dik..., saya sedang makan". Anak kecil tersebut tidak
putus asa dengan tawaran pertama. Lalu ia tawarkan lagi
kue setelah pemuda itu selesai makan, pemuda
tersebut menjawab "tidak dik saya sudah kenyang".
Setelah pemuda itu membayar makanannya dan beranjak pergi meninggalkan warung itu, anak kecil
penjaja kue tadi tidak menyerah dengan usahanya yang
sudah hampir seharian menjajakan kue buatan ibunya. Mungkin anak kecil ini berpikir "Saya akan
coba lagi tawarkan kue ini kepada bapak itu, siapa tahu
kue ini dijadikan oleh-oleh buat orang dirumahnya". Ini
adalah sebuah usaha yang gigih membantu ibunya
untuk menyambung kehidupan keluarganya yang paspasan. Saat pemuda tadi beranjak pergi dari warung
tersebut anak kecil penjaja kue tadi lantas menawarkan
kue dagangannya untuk yang ketiga kalinya.
"Pak mau beli kue saya?", ujar si penjaja tersebut,
pemuda yang ditawarkan menjadi risih juga untuk
menolak yang ketiga kalinya, kemudian ia keluarkan
uang Rp2.000,- dari dompet dan ia berikan sebagai
sedekah saja. "Dik ini uang saya kasih, tapi kuenya
nggak usah saya ambil, anggap saja ini sedekah dari
saya buat adik", ujarnya. Lalu uang yang diberikan
pemuda itu ia ambil dan diberikan kepada pengemis yang
sedang meminta-minta. Pemuda tadi jadi bingung, lho ini
anak dikasih uang kok malah dikasih kepada orang lain,
Pesan Hari Ini 31 www.rajaebookgratis.com dan berkata ; "Kenapa kamu berikan uang tersebut,
kenapa tidak kamu ambil?". Anak kecil penjaja
kue tersenyum lugu menjawab; "Saya sudah berjanji sama ibu
dirumah ingin menjualkan kue buatan ibu, bukan jadi
pengemis, dan saya akan bangga pulang
kerumah bertemu ibu kalau kue buatan ibu terjual habis. Dan
uang yang saya berikan kepada ibu hasil usaha kerja
keras saya. Ibu saya tidak suka saya jadi pengemis".
Pemuda tadi jadi terkagum dengan kata-kata yang
diucapkan anak kecil penjaja kue yang masih sangat kecil
buat ukuran seorang anak yang sudah punya etos kerja
bahwa "kerja itu adalah sebuah kehormatan", kalau dia
tidak sukses bekerja menjajakan kue, ia berpikir
kehormatan kerja dihadapan ibunya mempunyai nilai
yang kurang, dan suatu pantangan bagi ibunya,
anaknya menjadi pengemis, ia ingin setiap ia pulang
kerumah ibu bisa tersenyum menyambut kedatangannya
dan senyuman bundanya yang tulus ia balas dengan
kerja yang terbaik dan menghasilkan uang. Setelah
merenung sejenak, kemudian pemuda tadi lantas
memborong semua kue yang dijajakan lelaki kecil itu,
bukan karena ia kasihan, tetapi karena prinsip yang
dimiliki oleh anak kecil itu "kerja adalah sebuah
kehormatan" ia akan mendapatkan uang kalau ia sudah
bekerja dengan baik. Islam mengajarkan bahwa kita hidup harus bekerja dalam
mengisi hidup ini, bekerja adalah untuk hidup,
sebagaimana firmanNya dalam Surat Az Zummar (QS. 39:
39), "..Hai kaumku, bekerjalah sesuai dengan keadaanmu,..". Kemudian dalam ayat lainnya "....sesungguhnya Allah sekali-kali tidak akan merubah
sesuatu nikmat yang telah dianugerahkan-Nya kepada
sesuatu kaum, hingga kaum itu merubah apa yang ada
pada diri mereka sendiri, dan sesungguhnya Allah Maha
Mendengar lagi Maha Mengetahui," (QS. Al Anfaal, 8:53).
Pesan Hari Ini 32 www.rajaebookgratis.com Semoga kisah di atas bisa menyadarkan kita tentang arti
pentingnya kerja. Bukan sekadar untuk uang semata.
Jangan sampai mata kita menjadi "hijau" karena uang
yang akhirnya melupakan arti pentingnya kebanggaan
profesi yg kita miliki. Sekecil apapun profesi itu, kalau kita
kerjakan dengan sungguh-sungguh, pastilah akan sangat
berarti. Semoga kita termasuk orang-orang yang mau
bekerja dan mencari keridhoanNya, bukan orang-orang
yang hanya mengharap uang semata dengan mengorbankan kehormatan. Amin (fn)
Pesan Hari Ini 33 www.rajaebookgratis.com 15. Pedoman Hidup Setiap perusahaan baik lembaga pemerintah maupun
swasta lazimnya memiliki pedoman, seperti corporate
procedure manual atau sejenisnya, sebagai acuan untuk
mencapai tujuannya (goal). Bagaimana dengan kita
manusia", apakah juga perlu pedoman ", apakah tujuan
hidup dapat tercapai tanpa pedoman ", berikut sedikit
kisah kecil mengenai orang yang tidak memiliki pegangan.
Diceritakan bahwa pada suatu hari ada seorang ayah dan
anak yang hendak bepergian ke negeri seberang bersama
dengan keledainya. Pertama sang ayah menaiki keledai itu
sementara si anak berjalan sambil menuntunnya,
memasuki perkampungan A, orang-orang berkomentar
"Dasar bapak tidak tahu diri, masa dia enak-enakan naik
keledai, sementara anaknya disuruh jalan". Mereka
Pesan Hari Ini Karya Fauzi Nugroho di http://ceritasilat-novel.blogspot.com by Saiful Bahri Situbondo
mendengarnya, setelah melewati kerumunan tersebut,
mereka mengganti posisi, sekarang si anak yang naik
keledai dan sang ayah menuntunnya. Melewati perkampungan B, warga setempat berkomentar lain,
"Lihat itu,.... Anak durhaka, masa ayahnya
jalan, sementara dia malah naik keledai". Setelah melewati
kampung tersebut. Kini ayah dan anak, keduanya menaiki
keledai tersebut. Di kampung C, warga setempat juga
berkomentar, "Dasar bapak dan anak tidak tahu peri
kebinatangan, masa keledai sebesar itu dinaiki oleh dua
orang. Mendengar itu, kemudian mereka keduanya turun
dari keledai. Akhirnya mereka berdua menutun keledai
tersebut. Melewati kampung D, warga setempat berkomentar lain, "Bodoh sekali mereka, punya keledai
tunggangan, eeeh...., malah dituntun". Mereka semakin
bingung mendengar komentar yang berbeda dari setiap
kampung yang dilewati, dalam hati sang ayah "Mana yang
benar......, semuanya koq, nampak salah ".
Kisah tersebut menggambarkan orang-orang yang tidak
Pesan Hari Ini 34 www.rajaebookgratis.com memiliki pengetahuan dan keteguhan hati, mudah
diombang-ambingkan oleh pendapat orang lain, karena
mereka tidak memiliki pedoman. Demikian halnya kita
yang mengaku beragama Islam, untuk mencapai tujuan
hidupnya - sejahtera dunia dan akhirat yang diridhoi
Allah SWT. Sang Pencipta telah membekalinya dengan
suatu pedoman, berupa Kitabullah sebagaimana firmanNya dalam Surat Al Jaatsiyah (QS.45:20) : "Al
Qur'an ini adalah pedoman bagi manusia, petunjuk dan
rahmat bagi kaum yang meyakini". Selain itu Allah juga
telah utus para Nabi dan rasulnya untuk menyampaikan
Ayat-ayatNya, sebagaimana Surat Ibrahim (QS. 14:4);
"Kami tidak mengutus seorang rasul pun, melainkan
dengan bahasa kaumnya, supaya ia dapat memberi
penjelasan dengan terang kepada mereka....", ayat lain ;
"Dan taatilah Allah dan Rasul, supaya kamu diberi
rahmat". (QS. Ali Imran, 3:132)
Jelaslah bahwa sudah seharusnya kita mengetahui isi
kandungan pedoman hidup tersebut, berupa Al Qur"an,
Sunnah dan Hadits. Namun demikian dalam memahami
pedoman itu seringkali terjadi
perbedaan penafsiran diantara manusia terutama terhadap ayat-ayat mutasyaabihat (ayat-ayat yang mengandung beberapa
pengertian dan tidak dapat ditentukan arti mana yang
dimaksud kecuali sesudah diselidiki secara mendalam,
atau ayat-ayat yang pengertiannya hanya Allah yang
mengetahui seperti ayat yang berhubungan dengan yang
ghaib-ghaib, misalnya ayat-ayat mengenai hari kiamat,
surga, neraka dan lain-lain), sehingga sebagian orang
menafsirkan berbeda-beda, dan umat bingung - mana
yang harus diikuti. Sebenarnya Al Qur"an tidak membuat
kita sulit karena sebagian besar pokok-pokok pedoman
berupa ayat-ayat muhkamaat (ayat-ayat yang terang dan
tegas maksudnya, dapat dipahami dengan mudah),
sebagaimana Surat Ali Imran (QS. 3:7) ; ".....Di antara (isi)
nya ada ayat-ayat yang muhkamaat itulah pokok-pokok isi
Pesan Hari Ini 35 www.rajaebookgratis.com Al Qur'an dan yang lain (ayat-ayat) mutasyaabihaat.
Adapun orang-orang yang dalam hatinya condong kepada
kesesatan, maka mereka mengikuti sebagian ayat-ayat
yang mutasyabihat untuk menimbulkan fitnah dan untuk
mencari-cari takwilnya, padahal tidak ada yang
mengetahui takwilnya melainkan Allah. Dan orang-orang
yang mendalam ilmunya berkata: "Kami beriman kepada
ayat-ayat yang mutasyabihat, semuanya itu dari sisi Tuhan
kami." Dan tidak dapat mengambil pelajaran (daripadanya)
melainkan orang-orang yang berakal."
Seperti halnya sunnah dan hadits yang jumlahnya ribuan,
bagaimana kita bisa mengatakan hadits tersebut sahih,
palsu, ataupun dhaif, atau bertentangan dengan Kitabullah kalau kita sendiri belum pernah membaca Al
Qur"an tersebut. Janji Allah kepada mahluknya yang mau
membaca, disebutkan dalam Surat
Al Qiyaamah (QS.75:16-19) ; "Janganlah kamu gerakkan lidahmu untuk
(membaca) Al Qur'an karena hendak cepat-cepat
menguasainya. Sesungguhnya atas tanggungan Kami-lah
mengumpulkannya (di dadamu) dan (membuatmu pandai)
membacanya. Apabila Kami telah selesai membacakannya
maka ikutilah bacaannya itu. Kemudian, sesungguhnya
atas tanggungan Kami-lah penjelasannya." Insya Allah,
setelah mengamalkannya, kita tidak akan seperti ayah,
anak dan keledainya yang plin plan mengikuti angin
bertiup, karena pendapat umum tidak seratus persen
mengandung kebenaran. Semoga kita termasuk orangorang yang diberi rahmat dan hikmah. Wallahu "alimum
bil-muttaqin. Amin. Pesan Hari Ini 36 www.rajaebookgratis.com 16. Kita Semua Bersaudara Fulan, sahabat dekat saya yang kritis menyikapi
bagaimana seseorang melakukan penilaian terhadap sosok
tokoh negeri ini apalagi menjelang Pemilu 2004. "Wah Gus
Dur mah orangnya payah, plin-plan nggak Islami,
perkataannya nggak bisa dipegang, hari ini ngomong A
seminggu kemudian bicara B.", kata Fulan menirukan
kesan temannya yang anti Gus Dur. "Kalau Amien Rais itu
orangnya tegas, lugas dan idealis, Dia berani
menyuarakan yang benar, lihat saja saat menjelang
lengsernya Soeharto, siapa yang berani bersikap seperti
Dia" ujar pendukung Amien Rais. Lain lagi menurut yang
tidak suka Amien Rais, "Eh....Amien itu orangnya
inkonsisten, dahulu mendukung Gus Dur, tetapi
belakangan malah menohoknya, bahkan menjatuhkannya
dari kursi kepresidanan. Dia orangnya payah....". "Itulah
gambaran bagaimana muslim menilai saudaranya sendiri",
kata Fulan datar. Kalau ditanya, umumnya mereka
menjawab "Kata teman saya memang dia begitu atau
berita di koran kan memang begitu" ledek Fulan.
Kita itu paling seneng ngejelekkin seseorang, hanya
karena kita tidak suka pada orang itu, padahal
informasinya baru "katanya" tapi kita sudah men-judge
negatif orang itu, kalaupun orang itu memang begitu,
kenapa harus mengumbar aibnya, bukankah sesama
muslim bersaudara; tambah Fulan sambil menyakinkan
lawan bicaranya, kemudian ia menyitir ayat-ayat dalam Al
Qur"an (QS. Al Hujuraat 49:10) yang berbunyi
"Sesungguhnya orang-orang mukmin adalah bersaudara
....", dan ayat 12-nya ; Hai orang-orang yang beriman,
jauhilah kebanyakan dari prasangka, sesungguhnya
sebagian prasangka itu adalah dosa dan janganlah kamu
mencari-cari kesalahan orang lain dan janganlah
sebahagian kamu menggunjing sebahagian yang lain. .....".
Pesan Hari Ini 37 www.rajaebookgratis.com Kalau kita menjelek-jelekin orang lain, Ghibah namanya,
dosa ghibah tidak terampuni sebelum orang yang
disangkakan itu mengampuni kita, mau ente ketahan
masuk syurga dan keprosok ke neraka karena belum
dimaafin orang yang ente omongin ; celetuk Fulan sambil
berseloroh dengan logat gaul Betawi.
"Terus gimana dong, kita harus menyikapi" : Tanya rekan
Fulan. Dasar pertama kita adalah amar ma"ruf nahi
mungkar, dan niat tulus untuk kebaikan; sergah Fulan.
Misalnya gini deh, ente punya bawahan, kata orang
bawahan ente nggak becus kerja, panggil anak buah ente
tanya bener nggak informasi itu, kalau jawaban dia
meragukan dan penjelasannya memang menunjukkan
kearah inkompetensi, nasehati dan didik dia untuk
perbaikan ke depan, jangan malah mengumbar aibnya,
tapi kalau ternyata informasinya keliru berarti kita sudah
terhindar dari Ghibah; kata Fulan bersemangat.
Contoh lain kalau seorang tokoh dikatakan negatif, jangan
malah ngompori - tapi coba dapatkan informasi akurat
dan pahami pemikiran orang itu atau Taawun, jangan
paksakan sesuai pemikiran diri kita, karena pakaian kita
belum tentu cocok untuk orang lain, kalau ternyata tidak
benar sampaikan kepada orang lain, dan jika ternyata
benar sedangkan kita tidak dapat bertemu atau
komunikasi dengannya, do"akan agar dibukakan pintu
hatinya oleh yang Maha Kuasa, "Maka berilah peringatan,
karena kita hanyalah orang yang memberi peringatan dan
bukanlah orang yang berkuasa atas mereka". (QS. Al
Ghaasyiyah, 88: 21-22) : ujar Fulan menambahkan sambil
ngeloyor menuju Masjid hendak shalat Jum"at.
Fulan benar, persaudaraan muslim timbul bila hati saling
menyayangi, tidak ada shu"udzon, merasa
senasib, merasakan sedih dan susah saudara kita (Takaful)
termasuk upaya membantunya. Seperti kisah sahabat
Pesan Hari Ini 38 www.rajaebookgratis.com nabi yang kehausan pada saat perang Badr. Dimana
terdapat sahabat nabi yang merasa kehausan kemudian
mendengar sahabat lainnya merintih meminta minum,
maka ia berikan air kepada sahabatnya walaupun ia
memerlukan. Contoh mementingkan saudara terlebih
dahulu (itsar) adalah ciri persaudaraan Islam. Hadits Nabi
mengatakan ; Tidak akan beriman seseorang diantaramu
apabila kamu tidak mencintai saudaramu sep
erti kamu mencintai dirimu sendiri. Wallaahu Aillamu Bish Shawaab.
Pesan Hari Ini 39 www.rajaebookgratis.com 17. Permohonan si Miskin dan si Kaya
Nabi Musa AS memiliki umat yang jumlahnya sangat
banyak dan umur mereka panjang-panjang. Mereka ada
yang kaya dan miskin. Suatu hari ada seorang miskin
datang menghadap Nabi Musa as. Ia begitu miskinnya
pakaiannya compang-camping dan sangat lusuh berdebu.
Si miskin itu kemudian berkata kepada Baginda Musa as,
"Ya Nabiullah, tolong sampaikan kepada Allah SWT agar
menjadikan aku orang kaya.
Nabi Musa AS tersenyum dan berkata kepada orang itu,
"Saudaraku, banyak-banyaklah kamu bersyukur kepada
Allah SWT. Si miskin itu agak terkejut dan kesal, lalu ia
berkata ; "Bagaimana aku mau banyak bersyukur, aku
makan pun jarang, dan pakaian yang aku gunakan pun
hanya satu lembar ini saja"!. Akhirnya si miskin itu
pulang tanpa mendapatkan apa yang diinginkan.
Beberapa waktu kemudian datang seorang kaya
menghadap Nabi Musa AS. Orang tersebut bersih
badannya juga rapi pakaiannya. Ia berkata kepada Nabi
Musa AS, "Wahai Nabiullah, tolong sampaikan kepada
Allah SWT agar aku dijadikan orang yang miskin,
terkadang aku merasa terganggu dengan hartaku itu. Nabi
Musa AS pun tersenyum, lalu ia berkata, dengan maksud
mengujinya: "Wahai saudaraku, janganlah kamu bersyukur kepada Allah SWT".
"Ya Nabiullah, bagaimana aku tidak bersyukur kepada
Alah SWT. Allah SWT telah memberiku mata yang
dengannya aku dapat melihat. Telinga yang dengannya
aku dapat mendengar. Tangan yang dengannya aku dapat
bekerja dan Allah telah memberiku kaki yang dengannya
aku dapat berjalan, bagaimana mungkin aku tidak
mensyukurinya", jawab si kaya itu. Dalam firman Allah
Surat Al An"aam (QS. 6:53), "Dan demikianlah telah Kami
Pesan Hari Ini 40 www.rajaebookgratis.com uji sebahagian mereka (orang-orang yang kaya) dengan
sebahagian mereka (orang-orang miskin),..."
Akhirnya si kaya itu pun pulang ke rumahnya. Kemudian
yang terjadi adalah si kaya
semakin ditambah kekayaannya karena ia selalu bersyukur. Dan si miskin
menjadi bertambah miskin, karena Allah SWT mengambil
semua kenikmatan-Nya, sehingga si miskin itu tidak
memiliki selembar pakaianpun kecuali yang melekat di
tubuhnya. Allah akan melipatgandakan ni"matnya kepada
orang-orang yang bersyukur dan sebaliknya azab kepada
Pesan Hari Ini Karya Fauzi Nugroho di http://ceritasilat-novel.blogspot.com by Saiful Bahri Situbondo
mereka yang kufur ni"mat sebagaimana Surat Ibrahim (QS.
14:7), "Dan (ingatlah juga), tatkala Tuhanmu memaklumkan: "Sesungguhnya jika kamu bersyukur, pasti
Kami akan menambah (nikmat) kepadamu, dan jika kamu
mengingkari (nikmat-Ku), maka sesungguhnya azab-Ku
sangat pedih". Semoga kita termasuk hamba-hambaNya
yang senantiasa bersyukur atas apa yang telah diberikan.
Amin. Pesan Hari Ini 41 www.rajaebookgratis.com 18. Keteguhan Iman Propaganda yang dilakukan oleh orang-orang atau
organisasi tertentu yang tidak suka dengan Islam telah
lama berlangsung, baik secara halus bahkan dengan cara
terang-terangan seperti yang digambarkan dalam komik
"Allah tidak beranak dan diperanakkan" pada situs
www.chick.com/reading/tracts/1663/1663_01.asp,
melalui argumentasi pemutarbalikkan isi Kitabullah dengan
tujuan "Pemurtadan". Ancaman maupun polah mereka
memang sudah diingatkan oleh Allah dalam Al Qur"an
kepada kita semua : "Orang-orang Yahudi dan Nasrani
tidak akan senang kepada kamu hingga kamu mengikuti
agama mereka. Katakanlah: "Sesungguhnya petunjuk Allah
itulah petunjuk (yang benar)". Dan sesungguhnya jika kamu
mengikuti kemauan mereka setelah pengetahuan datang
kepadamu, maka Allah tidak lagi menjadi pelindung dan
penolong bagimu." (QS. Al Baqarah, 2:120)
Namun demikian sebenarnya para pendeta dan rabii
mereka telah mengetahui akan datangnya Nabi terakhir,
yaitu Muhammad SAW yang akan menyampaikan agama
Allah : "Mereka Orang-orang (Yahudi dan Nasrani) yang telah
Kami beri Al Kitab (Taurat dan Injil) mengenal Muhammad seperti
mereka mengenal anak-anaknya sendiri. Dan sesungguhnya
sebahagian di antara mereka menyembunyikan kebenaran,
padahal mereka mengetahui". (QS.Al Baqarah, 2:146).
Sehingga ada sebagian dari mereka yang beriman kepada
Allah dan kenabian Muhammad, sebagaimana disebutkan
dalam Surat Al Maaidah (QS. 5:69) : "Sesungguhnya orangorang mukmin, orang-orang Yahudi, Shabiin dan orangorang Nasrani, siapa saja (di antara mereka) yang benarbenar beriman kepada Allah, hari kemudian dan beramal
saleh, maka tidak ada kekhawatiran terhadap mereka dan
tidak (pula) mereka bersedih hati."
Kebenaran Pesan Hari Ini Islam memang bukan hal yang perlu 42 www.rajaebookgratis.com diragukan, mengingat firman Allah dalam Surat Ali Imran
(QS. 3:19) : "Sesungguhnya agama (yang diridai) di sisi
Allah hanyalah Islam. Tiada berselisih orang-orang yang
telah diberi Al Kitab kecuali sesudah datang pengetahuan
kepada mereka, karena kedengkian (yang ada) di antara
mereka. Barang siapa yang kafir terhadap ayat-ayat Allah
maka sesungguhnya Allah sangat cepat hisab-Nya".
Dalam menghadapi hal-hal yang demikian, saya menjadi
teringat bagaimana sikap keteguhan keimanan Nabi
Muhammad SAW dalam mempertahankan keyakinannya
atas Islam, dan upaya Beliau yang pantang menyerah
dalam melakuan siar, seperti yang Beliau katakan kepada
Abu Jahal dan para pembesar Quraisy. "Demi Allah,
kalaupun engkau letakkan matahari di tangan kananku
dan meletakkan bulan di tangan kiriku, dengan maksud
aku meninggalkan agamaku, sungguh itu tidak akan
kutinggalkan, biar nanti Allah yang akan membuktikan
kemenangan itu; di tanganku, atau aku binasa
karenanya." Maka dalam menyikapi propaganda tersebut, sikap arif
dan bijak yang dapat kita lakukan adalah, selektif
terhadap bacaan maupun tontonan anak, termasuk untuk
diri kita sendiri sambil meningkatkan daya tahan terhadap
pengaruh luar tanpa harus kita memprovokasi keyakinan
beragama umat lain, yang bahkan malah bisa
menimbulkan masalah baru. Bukankah mereka juga umat
Allah, manusia seperti kita juga, justru kini saatnya bagi
kita untuk membuktikan bahwa Islam adalah rahmat bagi
alam semesta. dan biarlah Allah yang mengadili
mahlukNya, apakah dia Islam, atau bukan, sebagaimana
Surat Al Hajj (QS. 22:17) berikut : "Sesungguhnya orangorang beriman, orang-orang Yahudi, orang-orang Shaabi-iin,
orang-orang Nasrani, orang-orang Majusi dan orang-orang
musyrik, Allah akan memberi keputusan di antara mereka
pada hari kiamat. Sesungguhnya Allah menyaksikan
segala sesuatu." Amin.
Pesan Hari Ini 43 www.rajaebookgratis.com 19. Kiamat Sudah Dekat "
Sekte Sibuea adalah kelompok yang mereka sebut sebagai
jamaah Pondok Nabi, percaya bahwa kiamat akan terjadi
pada 10 November 2003. Apakah memang benar Kiamat
sudah dekat" Menurut Muhammad Amin Jamaluddin, seorang insinyur
yang baru menempuh S-2 di Fakultas Da'wah Universitas
Al-Azhar, Kairo. Dalam bukunya yang berjudul "Umur
Ummat Islam", merupakan kajian yang betul-betul
spektakuler dan menjadi best-seller. Ia menafsirkan
beberapa hadits mengenai umur ummat Yahudi, Kristen,
ummat Islam, diisyaratkan umur ummat Islam adalah
1500 tahun. Sekarang sudah 1424 Hijriah, jadi tinggal 76
tahun lagi, dipotong dengan waktu perjuangan Nabi
Muhammad SAW ketika di Mekkah yang memakan waktu
13 tahun. Sehingga umur umat Islam tinggal kira-kira 63
tahun. Hal itu diperkuat lagi dengan hadits riwayat Bukhari
Muslim yang diriwayatkan oleh Anas bin Malik r.a bahwa
Rasulullah SAW pernah berkata; "Jarak masa aku diutus
dengan berlakunya hari kiamat adalah seperti dua jari ini
(yaitu jari telunjuk dan tengah)".
Kemudian dari hadits riwayat yang sama diriwayatkan
oleh Abu Hurairah r.a. bahwa Rasulullah SAW pernah
bersabda : Kita adalah orang-orang yang terakhir dan kita
jugalah orang-orang yang mendahului umat manusia pada
hari Kiamat. Setiap umat dikaruniakan kitab sebelum kita,
kemudian kita juga diberi kitab sesudah mereka. Oleh
sebab itu, inilah hari yang ditentukan oleh Allah untuk
kita. Allah memberi petunjuk kepada kita pada hari
tersebut. Umat-umat lain akan mengikuti kita pada hari
itu, kaum Yahudi esok dan kaum Nasrani lusa.
Pesan Hari Ini 44 www.rajaebookgratis.com Setelah umur umat Islam berakhir, apa yang terjadi
kemudian" Menurut hadits, setelah khilafah berdiri,
kemakmuran akan terjadi dimana-mana. Pada masa itu
tetap ada orang kafir, sampai pada masa tertentu, Allah
SWT akan mendatangkan tanda akhir zaman, yaitu
hembusan angin sepoi-sepoi dari arah Yaman (selatan). Itu
terjadi setelah wafatnya Isa Ibnu Maryam. Semua orang
Islam, kendati hanya punya keimanan sebiji zarah/sawi,
akan menghirup udara itu dan meninggal dengan damai.
Ya sudah, selesai. Berakhirlah umur ummat Islam. Di
dunia tinggal ummat yang kafir 24 karat. Terjadilah
kekacauan dan kehancuran luar biasa, karena tidak ada
lagi amar ma'ruf nahiy munkar. Nabi menggambarkan,
saat itu manusia tak akan malu-malu bersenggama seperti
keledai di jalanan. Mekkah dan Madinah dihancurkan,
sehingga datanglah kiamat yang mengerikan. Alhamdulillah, umat Islam tidak akan mengalami fase
penghancuran yang amat mengerikan itu.
Kita tidak tahu pasti kapan kiamat akan datang apakah
lebih lambat dari perkiraan Muhammad Amin Jamaluddin
atau malah sebaliknya, tapi yang pasti kita akan
mengalami kiamat kecil. Hikmah yang bisa ditarik dari
tanda-tanda zaman tersebut adalah persiapan diri kita
untuk menghadap Ilahi dengan amalan yang terbaik yang
kita miliki sesuai sunatullah dan tuntunan nabi. Semoga
kita termasuk orang-orang yang beruntung. Amien.
Pesan Hari Ini 45 www.rajaebookgratis.com 20. Kerusakan Dunia Beberapa waktu yang lalu, kita saksikan melalui media
massa bagaimana tragisnya belahan wilayah Indonesia
tekena musibah bencana alam seperti Badai Tsunami di
Banyuwangi atau tanah longsor di Bahorok yang menelan
ribuan jiwa, bahkan di belahan dunia lain seperti,
kehancuran Kota Pompeii, Italia, yang dilumat oleh lahar
panas, kebakaran hebat di California atau gempa bumi di
Iran. Apakah semua musibah itu merupakan murni
bencana alam ataukah karena Sang Pencipta murka
kepada manusia yang membuat kerusakan dan kezaliman.
Kezaliman lain seperti diperlihatkan oleh Zionisme atas
bangsa Palestina dengan kebuasannya melakukan
aneksasi wilayah dan menjadikan Palestina sebagai
"daerah jajahan dan tanah air bersejarah bangsa Yahudi"
dengan kedok relijius mereka, belum lagi perusakan hebat
sebagimana dokumen The Protocols of the Learned Elders
of Zion, melalui demoralisasi dalam segala aspek
kehidupan seperti peniadaan agama, korupsi, termasuk
exploitasi sex melalui wanita Yahudi yang menyamar
sebagai gadis-gadis Eropa untuk menggoda kehidupan
laki-laki dan pemimpin terkemuka bangsa-bangsa di
dunia. Sehingga bisa kita bayangkan, betapa rusaknya dunia ini
jika tangan-tangan jahil telah menguasai sendi-sendi
kehidupan makhluk Allah. Jika kita tengok kebelakang sejarah panjang manusia sampai dengan sekarang, bahwa
kerusakan dunia mempunyai tipikal berupa pelanggaran
sunatullah, penuhanan terhadap harta dan tahta, berlaku
sombong di muka bumi, kesewenangan atas milik orang
lain, serta penyimpangan seksual. Janji Allah pasti benar,
sebagaimana azab yang ditimpakan kepada kaum
dibinasakan, kaum "Aad, Tsamud, Sodom, Saba, Fir"aun,
Iram, dan seterusnya. Maka adakah pelajaran yang bisa
Pesan Hari Ini 46 www.rajaebookgratis.com diambil dari pembinasaan kaum-kaum tersebut"
Semua Nabi dan Rasul telah memperingatkan kaumnya,
sebagaimana firman Allah : "Tidakkah kamu perhatikan,
bahwa sesungguhnya Allah telah menciptakan langit dan
bumi dengan hak" Jika Dia menghendaki, niscaya Dia
membinasakan kamu dan mengganti (mu) dengan makhluk
yang baru," (QS. Ibrahim, 14:19). Allah juga telah
perintahkan kita untuk tidak merugikan orang lain : "Dan
janganlah kamu merugikan manusia pada hak-haknya dan
janganlah kamu merajalela di muka bumi dengan membuat
kerusakan;" (QS. Asy Syu'araa', 26:183).
Saya jadi teringat lirik lagu Berita Kepada Kawan (Ebit. G.
Ade) : "Mungkin Tuhan mulai bosan, melihat tingkah kita,
yang selalu salah dan bangga dengan dosa-dosa....., atau
alam mulai enggan bersahabat dengan kita....., coba kita
bertanya pada rumput yang bergoyang ........". Semoga kita
terjaga dari perilaku yang dimurkai oleh Sang Pemelihara,
karena Allah beserta orang-orang takwa, Amin ya, Robbal
Alamin. Pesan Hari Ini 47 www.rajaebookgratis.com 21. Pahala Membantu Orang Lain
Pada saat Abdullah bin Mubarak berhaji, ia tertidur di
Pedang Pelangi 20 Sastrawan Cantik Dari Lembah Merak Kong Ciak Bi Siucai Karya Raja Kelana Lentera Maut 8
Mandarin Cersil Mandarin
Cersil Indo Cersil Indonesia
Novel Barat Novel Barat
Novel Indo Novel Indonesia
Galeri Galeri
apabila halaman yg dicari tidak ada.Silahkan kembali dulu ke Menu Utama Blog Lama
Cersil Indo Cersil Indonesia
Novel Barat Novel Barat
Novel Indo Novel Indonesia
Galeri Galeri
apabila halaman yg dicari tidak ada.Silahkan kembali dulu ke Menu Utama Blog Lama